SAWAHLUNTO, REPINVESCOM
Wakapolres Sawahlunto Kompol Frangki M Monathen Inspektur Upacara apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Singgalang Sawahlunto 2018 di lapangan Mapolres kota ini, Kamis (26/4)
Operasi yang mengangkat tema “Meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat di bidang kamseltibcarlantas” juga digelar secara serentak di Polda-polda dan Polres seluruh Indonesia sejak 26 April sampai 9 Mei 2018.
Wakapolres menegaskan Operasi Patuh 2018 mengedepankan penindakan tegas kepada para pelanggar lalu lintas dengan pemberian tilang di tempat.Sasaran utama operasi ini yaitu penindakan terhadap pengendara sepeda motor sambil menggunakan HP, berpenumpang tiga orang, melawan arus.
“Juga pengemudi dibawah umur, tidak menggunakan helm, safety belt kendaraan roda empat serta berkendara dalam pengaruh narkoba atau miras,” sebut Wakapolres membacakan amanat Korlantas Polri Irjen Pol Royke Lumowa
Dia menambahkan berdasarkan amanat UU No.22 tahun 2009 tentang UULAJ, Korlantas Polri diharapkan dapat melaksanakan 4 poin yang ada.
“Mewujudkan kamseltibcarlantas, meningkatkan keselamatan serta menurunkan tingkat fatalitas kecelakaan serta otoritas korban kecelakaan lalu lintas, membangun budaya tertib berlalu lintas dan meningkakan kualitas pelayanan kepada publik,” jelasnya pada apel yang dihadiri jajaran Polres, TNI AD, Satpol PP, Perhubungan dan Damkar kota ini.
Usai menyampaikan amanat Wakapolres menyematkan pita tanda operasi kepada utusan personil TNI AD, Satlantas Polres, Perhubungan dan satpol PP serta menijau kesiapan personil dan armada.
Discussion about this post