SAWAHLUNTO, REPINVESCOM
Menjadi komitmen dikalangan dunia olahraga dikota Sawahlunto untuk memerangi bahaya Narkotika dikalangan atlit menjadi kesepakatan untuk bersikap menolak dan berupaya mensosialisasikan bahaya narkoba agar seluruh atlit dapat berpretasi tanpa narkoba.
Komitmen bersama antara KONI Kota Sawahlunto bersama pengcab Cabor yang ada dikota ini dengan Badan Narkotinak Nasional (BNN) kota Sawahlunto usai mengikuti asistensi penguatan pembangunan kepada pengurus cabang olahraga se kota Sawahlunto di Hotel Ombilin Heritage, Rabu (9/5).
Sekretaris KONI kota Sawahlunto Potra Hendri menganggap menganggap narkoba sebagai penghancur masa depan bangsa, dan ini juga menjadi salah satu gondaan terhadap atlet dan dikalangan olahraga.
“ narkoba bisa menyerang siapapun, termasuk kalangan olahragawan. Oleh sebab itu KONI Sawahlunto beserta pengurus cabang olahraga dikota ini siap berperan aktif untuk memerangi narkoba di kalangan olahragawan” tegas Potra dihadapan pengurus Cabor dikota ini.
Dikesempatan itu Kepala BNN kota Sawahlunto Guspriadi dan Kasi Pencegahan dan Pelayanan Masyarakat (P2M) Kapt Inf Muryanto berharap dengan mengikuti asistensi penguatan pembangunan kepada pengurus cabang olahraga se kota Sawahlunto ini akan lebih mengetahui betapa buruknya dampak bahaya narkoba.
“Tidak ada satu profesi pun yang bebas dari narkoba, apalagi dikalangan olahraga yang sangat kuat godaan untuk mengkonsumsi narkoba. Dan jangan sekali-kali untuk mencoba karna akibatnya akan sangat menghancurkan kalangan olahraga itu” tegas Guspriadi.
Kasi P2M BNN Sawahlunto Kapt Inf Muryanto menambahkan dengan komitmen yang disampaikan seluruh peserta dan KONI kota sawahlunto, BNN tetap akan bersama KONI dan pengurus Cabor guna memerangi narkoba.
“Secara periodik BNN dan KONI melakukan edukasi kepada atlet terkait bahaya narkoba ini. Dan berpaya dikalangan olahraga kota sawahlunto agar bersih dari bahaya narkoba”pungkasnya.
Discussion about this post