SAWAHLUNTO – Kick Off Perbaikan Sarana dan Prasarana Kereta Api Sawahlunto dimulai. Sebanyak empat Badan Usaha Milik Negara (BUMN) bersinergi membantu perbaikan sarana dan pra sarana perkeretaapian jalur Sawahlunto-Muaro Kalaban agar segera beroperasi.
Didiek Hartantyo Direktur Utama PT. Kereta Api Indonesia (PTKAI) menyampaikan empat BUMN itu adalah PTKAI, Semen Indonesia Group (SIG), PT. Pupuk Indonesia dan PT. Biofarma.
Karena sesuai arahan Menteri BUMN bapak Erick Tohir dalam komitmen menghidupkan kembali kereta api E 1060 ‘Mak Itam’ untuk mendukung pariwisata Sawahlunto. Maka kami bersinergi, mengumpulkan kurang lebih Rp20 miliar untuk sarana dan pra sarana jalur sepanjang lima kilometer (Sawahlunto-Muaro Kalaban),” kata Didiek, dalam kegiatan kick off perbaikan sarana dan pra sarana perkeretapian jalur Sawahlunto-Muaro Kalaban, Jum’at 01 Juli 2022 di Stasiun Sawahlunto, sedangkan target pengerjaan perbaikan itu selama enam bulan, sehingga pada bulan Desember nanti saat momen Hari Jadi Kota (HJK) Sawahlunto ‘Mak Itam’ dapat berjalan kembali mengangkut wisatawan.
Sementara untuk lokomotif uap E 1060 ‘Mak Itam’, itu memang masih memerlukan perbaikan, jadi sudah kita mulai pengerjaannya dimana sekarang sudah ada progress 15 persen. Itu dikerjakan oleh tim khusus PTKAI dari Ambarawa.
Sementara Deputi Bidang Sumber Daya Manusia dan Teknologi Informasi Kementerian BUMN Tedy Bharata mengatakan perbaikan sarana dan pra sarana perkeretapian Sawahlunto adalah buah dari Project Management Office (PMO) BUMN untuk pemulihan pariwisata Sumatera Barat yang dibentuk Menteri Erick Tohir.
Karena ini bagian dari bakti BUMN untuk negeri. Diwujudkan dalam mendukung pariwisata yang salah satunya nanti untuk menggerakkan ekonomi pasca pandemi COVID-19.
Sementara, Anggota DPR RI Komisi VI Andre Rosiade mengapresiasi gerak Kementerian BUMN yang kemudian disambut oleh empat BUMN itu.
Bagi kami ini menunjukkan bahwa aspirasi yang kami bantu usulkan dalam pertemuan dengan pak Menteri Erick Tohir dan pak Dirut Didiek Hartantyo ternyata ditindaklanjuti dengan serius sehingga sekarang sarana dan pra sarana ini diperbaiki. Kami akan terus mendampingi proses ini, sehingga selesai dan manfaatnya bisa dinikmati oleh wisatawan termasuk juga masyarakat Sawahlunto sendiri.
Pada kesempatan lain Andre Rosiade menceritakan pada pada 2021 lalu, dirinya telah membawa sejumlah kepala daerah di Sumbar bertemu dengan Menteri BUMN dan Dirut PTKAI untuk membahas salah satunya tentang reaktifasi perkeretapian.
Ucapan terima kasih kepada BUMN yang telah mendukung perbaikan itu disampaikan Wali Kota Sawahlunto Deri Asta yang diwakili Sekretaris Daerah Dr.dr. Ambun Kadri, MKM, disampaikan bahwa Sawahlunto begitu mengharapkan kereta api dapat dihidupkan kembali sebab akan membawa banyak manfaat terutama di sisi pariwisata dan transportasi.
Terima kasih semua pihak yang telah membantu perbaikan sarana dan pra sarana ini. Pemko Sawahlunto siap mengambil peran dalam bersama-sama mengoperasikan kembali kereta api ini.
Kick off perbaikan sarana dan pra sarana perkeretapian jalur Sawahlunto-Muaro Kalaban dihadiri oleh Deputi Bidang Sumber Daya Manusia dan Teknologi Informasi Kementerian BUMN Tedy Bharata, Anggota Komisi VI DPR RI Andre Rosiade, Direktur Utama PTKAI Didiek Hartantyo, Direktur Operasi PT. Semen Indonesia Yosviandri, VP Komunikasi Eksternal PT. Pupuk Indonesia Gilang, VP Pemasaran Domestik PT Biofarma Fitri Puspa Dewi dan Sekretaris Daerah Kota Sawahlunto Ambun Kadri. (Djasrizal)
Discussion about this post