Pesisir Selatan — Polres Pesisir Selatan gas poll jemput bola ke bawah. Hal itu dilakukan Satuan Intelkam dan Satlantas Polres Pesisir Selatan, dalam pelayanan publik dibidang SKCK dan SIM keliling, Rabu (11/3/2020).
Kerja keras seluruh bagian di Polres Pesisir Selatan dalam wujudkan ZI dan WBK di Polres Pessel terus dilakukan. Termasuk turun ke bawah jemput bola, berikan pelayanan. Seperti peran diberikan pada Polri, sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat.
Demikian disampaikan Kapolres Pesisir Selatan AKBP. Cepi Noval, S.IK melalui Kompol Didik, koordinator pelaksana Kualitas pelayanan publik ZI dan WBK, mengungkapkan sebagai pelindung, pengayom dan pelayanan masyarakat, Polres Pesisir Selatan akan berusaha seoptimal melayani masyarakat dengan kemudahan, cepat, simpatik, ramah dan sopan.
“Untuk Mewujudkan ZI dan WBK, Satuan Intelkam dan Satlantas Polres Pesisir Selatan, dalam pelayanan publik di bidang SKCK dan SIM keliling,” ujarnya.
Selain itu, pelayanan masyarakat dalam tugas pokok sebagai anggota Polri, khususnya di Polres Pessel harus tertanam dalam setiap perilaku kehidupan sehari – hari.
Penampilam perilaku dimaksud akan sangat tergantung pada integritas pribadi masing – masing anggota. Yang, bisa dilaksanakan secara sadar, baik dan tulus menjadi anggota Kepolisian yang Promoter.
“Semua bagian di masing – masing satuan yang ada terus melakukan pembenahan dalam rangka mewujudkan ZI-WBK, mulai dari perbaikan sarana dan prasarana pelayanan, Sosialisasi, serta membangun komitmen yang kuat dalam organisasi,” terangnya.
Lebih jauh disampaikan Didik, bukan itu saja terang Didik, pembenahan juga di berlakukan pada Sumber Daya Manusia (SDM) anggota Polres Pessel, pelayanan untuk menerapkan Senyum, Sapa dan Salam. Dan, Polres Pesisir Selatan akan serius wujudkan Zi dan WBK. (Robi)
Discussion about this post