Padang, Ri-Wisuda UNP periode ke 129 di Auditorium UNP pada minggu 18 Desember 2022 berlangsung lancar. Acara tersebut juga dibuka langsung oleh rektor frof. Ganefri, Ph.D dengan mengawali bahwa UNP telah sukses menyelenggarakan Pekan Olahraga Nasional (POMNas) XVII dengan capaian 5 besar Nasional untuk kontingen Sumbar.
Rektor Prof. Ganefri, Ph.D. juga menyampaikan bahwa prestasi untuk ketiga kalinya Universitas Negeri Padang menerima Anugerah PTN Informatif di Indonesia oleh Komisi Informasi Pusat.
Kemudian ditambahkan, tahun ini UNP memperoleh predikat pertama Anugerah Pendidikan dan Pembelajaran dari Diktiristek kategori SPADA Awards dan Penerima Bronze Winner dalam Anugerah Humas Diktiristek kategori laman pengaduan “Lapor Pak”, selain itu UNP juga mendapat penghargaan peringkat pertama Pengelolaan Program Kemahasiswa Abdidaya tahun 2022,” ucap Ganefri,
Lebih lanjut, juga disampaikan Dosen Fakultas Pariwisata Perhotelan Murni Astuti, M. Pd.T memperoleh penghargaan Internasional dari Universiti Pendidikan Sultan Idris Malaysia sebagai Pensyarah Inbound-Outbound untuk program MBKM di UNP. Prestasi dosen berikutnya diperoleh atas nama Prof. Dr. Rahadian Zainul, M.Si dan Tim UNP, yang mendapatkan Piagam Penghargaan Pemohon Merek Pertama tahun 2022 “I-Kelas Merdeka” dari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia.
Upacara Wisuda Universitas Negeri Padang juga diselanggarakan secara Luring dan Daring dengan menerapkan protokol kesehatan covid-19.
Wisuda hari ini merupakan kegiatan wisuda hari pertama dari tiga hari wisuda yang akan digelar UNP pada periode desember tahun 2022 sebanyak 1984 orang lulusan yang juga mengahdirkan Asri Mukhtar Datuk Tumangguang Basa ( Direktur Utama PT. Semen Padang) dengan Orasi Ilmiah dengan mengangkat Tema : Peluang Kemitraan antara BUMN dengan perguruan tinggi.
Ns
Discussion about this post