Kota Solok – Guna memberikan perhatian dan motivasi kepada anak yatim, agar merasakan kebahagian yang sama seperti generasi sebayanya. Wakil Walikota Solok, Ramadhani Kirana Putra mengadakan buka puasa bersama dengan anak yatim pengurus serta jamaah Masjid Nurul Huda Tembok, Kelurahan Nan Balimo, pada Selasa (12/4).
Menurut Ketua pengurus Masjid Nurul Huda, Suhatmi Tole mengucapkan rasa syukur karna saat ini kita telah menggelar buka puasa bersama dengan anak yatim yang ada di sekitar masjid Nurul Huda
“Selanjutnya, kita akan menyerahkan santunan kepada 26 orang anak yatim yang berada di sekitar masjid. Santunan ini berasal dari infak, sadaqah, serta bantuan dari jamaah dan donatur,” terusnya.
Disisi lain Wakil Walikota Solok, Ramadhani Kirana Putra mengucapkan terimakasih kepada pengurus dan jamaah masjid yang telah menyantuni anak yatim.
“Semoga santunan ini dapat memberikan manfaat kepada penerimanya, dan menjadi amal ibadah yang diterima Allah bagi yang memberikan santunan,” sampai Ramadhani.
Wawako Dhani juga berikan apresiasi kepada pengurus dan jamaah masjid Nurul Huda, yang telah memotivasi anak-anak yatim ini.
” Kepada adik-adik penerima santunan agar dapat menggunakan untuk hal yang bermanfaat. Semoga adik-adik menjadi generasi penerus terbaik nantinya. Harus tetap optimis menatap masa depan yang lebih baik,” tutup Dhani.
Pada Hari Ke-10 pada Bulan Ramadhan 1443 H, dan kesempatan Buka puasa bersama ini turut dihadiri Anggota DPRD Kota Solok, Ade Merta, Camat Tanjung Harapan, Drs. Feri Agriadi, Lurah Nan Balimo, RW dan RT se-Kelurahan Nan Balimo. (*)
Discussion about this post