Kota Solok – Wakil Walikota Solok, Dr. Ramadhani Kirana Putra memimpin pelaksanaan upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tahun 2024 di SMPN 2 Kota Solok, Kamis (2/5). Hardiknas 2024 mengusung tema Bergerak Bersama Lanjutkan Merdeka Belajar.
Dalam kesempatan itu, Wawako Ramadhani menyampaikan selamat memperingati Hardiknas bagi seluruh insan pendidikan di Kota Solok. Menurutnya, pendidikan menjadi salah satu pilar utama dalam mendorong kemajuan daerah. Pendidikan melahirkan SDM berkualitas.
“Selamat Hari Pendidikan Nasional kepada seluruh insan pendidikan di Kota Solok. Terimakasih sudah memberikan pengabdian terbaik dalam membimbing generasi Kota Solok menjadi pribadi yang berkualitas dan lebih siap menghadapi masa depan,” ungkap Dhani.
Dalam amanat Mendikbud Ristek, Wawako menyebutkan pentingnya pendidikan dalam memajukan bangsa dan negara. Kemendikbud Ristek terus melakukan pengembangan sistem pendidikan Merdeka Belajar yang telah diterapkan sejak beberapa tahun terakhir.
Dijelaskan Wawako, perubahan sistem pembelajaran pada kurikulum Merdeka Belajar bukanlah suatu hal yang mudah. Butuh proses mendalam agar bisa beradaptasi. Program merdeka belajar diyakini solusi mewujudkan SDM yang unggul.
“Dengan program merdeka belajar diharapkan para guru dan murid bisa menggali potensi diri. Siswa dan mahasiswa bisa memilih pelajaran dan mata kuliah yang diminati, sehingga bisa mengoptimalkan diri sesuai dengan minat dan bakatnya,” kata Dhani.
Dalam kesempatan itu, Wawako juga mengharapkan, seluruh elemen di Kota Solok terus berkolaborasi dalam memajukan pendidikan. Mulai dari dinas terkait, lembaga pendidikan dan juga para pemangku kebijakan lainnya.
“Alhamdulillah, pendidikan di Kota Solok selama ini sudah berjalan dengan baik. Tugas kita bersama untuk mendorongnya agar bisa lebih maju. Peran lembaga, guru dan sekolah serta orang tua sangat penting dalam menyukseskan pendidikan,” tutupnya. **
Discussion about this post