PAINAN – Rumah Tahanan (Rutan) Klas IIB Painan, bekerjasama dengan Polres Pesisir Selatan, melaksanakan penggeledahan terhadap warga binaan di Rutan daerah setempat.
Sebelum pengeledahan itu berlangsung, pihak Rutan dan kepolisian melakukan apel gabungan dihalaman Rutan setempat yang dipimpin langsung oleh Kepala Rutan Kelas IIB Painan, Fajar Ferdinan.
Kepala Rutan, Klas IIB Painan Pesisir Selatan, Fajar Ferdinan mengatakan, kegiatan ini dilakukan atas intruksi dari Direktur Jenderal (Dirjen) Permasyarakatan.
Razia ini dilakukan keseluruh kamar yang ada di Rutan tersebut. Hal itu bertujuan guna menjaga kenyamanan, dalam hal barang yang bakal membahayakan seperti senjata api, senjata tajam, Hendphon, Narkoba dan lainya.
“Razia ini, kami lakukan atas intruksi dari Dirjen permasyarakatan. Yang juga dibantu oleh pihak kepolisian,” katanya, Selasa (6/4).
Disamping itu, sambung dia, razia gabungan ini juga dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Lapas ke 57. yang mana dalam kegiatan itu dibagi dalam dua tim untuk 16 kamar di Rutan tersebut.
“Dari hasil pengeledahan, tidak ada ditemukan barang – barang yang membahayakan. Yang kami temukan hanya, pisau cukur, kaleng dan kartu Domino,” ujar Fajar.
Dikatakannya, saat ini, warga binan di Rutan Kelas IIB Painan, sebanyak 108 orang, terdiri tahanan dan napi.
Dari keseluruhan warga binaan ini, yang mendominasi adalah kasus narkoba. Kemudian pencurian dan terakhir masalah perlindungan anak.
Di sela – sela itu, Fajar mengajak kepada warga binaan, memasuki bulan Ramadhan, ini agar dapat mengintropeksi dirinya masing – masing dengan melaksanakan Sholat dan mengaji di dalam kamar.
“Mulai sekarang tidak ada lagi kartu domino atau remi. Karena telah disalah gunakan untuk main judi. Tugas kalian sekarang dikamar mengaji dan Sholat. Kalau kalian tidak mau sadar kalian yang rugi sendiri, ingatnya kepada warga binaan,” tegasnya.
Di kesempatan itu, Kabag Ops, Polres Pessel, Arsyal mengapresiasi kegiatan tersebut. Mudah – mudahan kegiatan berkelanjutan dan selalu bersinergi dengan Rutan kelas IIB Painan.
“Selamat Hari Ulang Tahun (HUT) ke 57, semoga jaya dan berkah,” ungkap Arsyal. (Robi)
Discussion about this post