Kota Solok – Wali Kota Solok, Zul Elfian Umar, berikan tanggapan terhadap pandangan umum fraksi-fraksi terkait dua Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda), Sabtu (6/7).
Wakil Ketua DPRD Kota Solok, Efriyon Coneng, memimpin rapat yang dihadiri oleh Forkopimda Kota Solok, anggota DPRD, serta sejumlah pejabat dan undangan lainnya.
Wali Kota Solok menyampaikan apresiasi kepada juru bicara fraksi-fraksi DPRD Kota Solok atas masukan yang telah disampaikan terhadap nota penjelasannya pada sidang paripurna sebelumnya.
Dia menekankan masukan tersebut penting untuk penyempurnaan Ranperda yang akan dibahas dalam rapat-rapat selanjutnya.
Pandangan umum yang disampaikan fraksi-fraksi adalah sarana untuk memberikan saran dan pendapat demi meningkatkan penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan, dan kemasyarakatan di Kota Solok ke depan.
“Kami akan mempertimbangkan dengan serius setiap saran dan pendapat yang telah disampaikan,” ujar Zul Elfian Umar. (Cha)
Discussion about this post