Padang, Ri Dalam rangka dies natalis Universitas Negeri Padang (UNP) Wakil Menteri Ketenagakerjaan Republik Indonesia, Ir. Afriansyah Noor, M.Si. hadir memberikan kuliah umum dengan tema “Entrepreneur Muda Pemulih Ekonomi Indonesia Pasca Covid-19” dihadapan mahasiswa UNP yang dimoderatori oleh , Dr. Desri Nora AN, S .Pd., M.Pd yang merupakan dosen Departemen Sosiologi FIS UNP, pada Senin (3/10) di Auditorium Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Kampus Air Tawar UNP. Kuliah umum ini juga dihadiri oleh wakil rektor, sekretaris universitas, dekan dan wakil dekan, ketua lembaga,kepala biro, kepada badan, kepala UPT dan kepala pusat selingkungan UNP.
Kuliah umum ini dibuka secara resmi oleh Rektor UNP Prof. Ganefri P.hD dalam sambutannya rektor UNP mengatakan Momentum kehadiran tokoh-tokoh nasional pada kuliah umum harus menambah wawasan mahasiswa . Karena mahasiswa memerlukan banyak informasi terutama dari kementerian ketenagakerjaan. “Kepada adik-adik mahasiswa perlu kami sampaikan universitas juga bertanggung jawab untuk memberi peluang dan kesempatan untuk mendapatkan pekerjaan maka dengan adanya kampus merdeka menjadi peluang untuk kita meningkatkan kualitas saat dihadapkan nanti dengan dunia pekerjaan” tuturnya
Wamenaker RI, Ir. Afriansyah Noor, M.Si. Dalam kuliah umum menjelaskan dunia kerja sekarang membutuhkan skil, Yang mana anak muda sangat banyak Tentunya. Oleh karena itu, negara harus menyiapkan lapangan pekerjaan karena setelah selesai kuliah mereka harus bekerja. “Hal inilah yang menjadi perhatiaan kementerian ketenagakerjaan”, Ungkap Wamenker RI.
Kuliah umum bersama Wamenker RI ini, berlangsung secara meriah dengan adanya tanya jawab dari para mahasiswa kepada Wamenker terutama terkait entepreneur. Kegiatan kuliah umum ini diakhiri dengan penyerahan piagam penghargaan dan cendera mata dari Rektor UNP kepada Wamenaker RI. (Sa/Humas UNP)
Discussion about this post