Solok Selatan – Bupati Solok Selatan Khairunas menghimbau kepada Tim Penggerak PKK Solsel untuk dapat mengningkatkan Etos Kerja, kebersamaan dan profesionalisme khususnya di Era New Normal saat sekarang ini.
“Saya menghimbau agar TP-PKK dapat meningkatkan etos kerja khususnya di Era New Normal saat ini,”Kata Bupati Khairunas ketika membuka secara resmi Serah Terima Jabatan dan Pengukuhan TP-PKK di Aula Sarantau Sasurambi Kantor Bupati, Rabu (5/05/2021).
Dia juga mengajak kepada tim TP-PKK mampu menjadi tim yang solid, kreatif, inovatif dan mampu mengajak keluarga-keluarga di Solsel menjadi keluarga yang produktif meski berada ditengah himpitan sulitnya ekonomi akibat pandemi.
Sementara itu, Ketua TP-PKK Solsel Erniati Khairunnas menghimbau kepada seluruh pengurus PKK kecamatan dan nagari untuk dapat memantau dan membina selalu kegiatan PKK dilapangan.
“Ini semua merupakan tanggung jawab kita dan amanah masyarakat jangan kita sia-siakan, tolong betul-betul diberdayakan,” kata Erniati
Katanya, jika TP PKK tidak memberdayakan dan tidak tahu akan fungsinya, maka program PKK takkan bisa berjalan dengan baik.
Kemudian Erniati juga menyampaikan rasa terima kasih kepada mantan Ketua TP PKK Ayu Abdul Rahman beserta pengurus atas pengabdian selama ini.
“Mudah-mudahan apa yang ibuk kerjakan sebagai penggerak PKK dulu menjadi ladang amal yang diridhoi Allah SWT,” ungkapnya. (deno)
Discussion about this post