Padang – Dalam rangka menuju Perguruan Tinggi Negeri Berbadan Hukum (PTN-BH), Universitas Riau (UNRI) melaksanakan benchmarking ke Universitas Negeri Padang (UNP) pada Sabtu (4/11/2023).
Kedatangan rombongan UNRI yang dipimpin oleh Rektor Prof. Dr. Hj. Sri Indarti, S.E, M.Si disambut langsung oleh Rektor UNP Prof. Ganefri, Ph.D bersama Wakil Rektor (WR) II UNP, Prof. Ir. Syahril, M.Sc, Ph.D di Ruang Sidang Senat Gedung Rectorate and Research Center UNP, lantai 4, Sabtu (4/10/2023).
Rektor UNRI Prof. Dr. Hj. Sri Indarti, S.E, M.Si mengapresiasi setinggi-tingginya kepada UNP yang telah mau menerima rombongan dari UNRI dalam rangka benchmarking dengan perkembangan UNP yang sangat luar biasa.
“Terimakasih kepada Prof. Ganefri atas ilmu, supportnya dan memberikan hal-hal yang kami butuhkan dalam rangka percepatan PTN-BH UNRI. Kami kesini membawa banyak pimpinan selingkungan UNRI dan akan banyak melakukan diskusi mengenai hal-hal yang perlu dipersiapkan untuk menjadi PTN-BH,” paparnya.
Lebih lanjut ia mengatakan kunjungan ini merupakan tindak lanjut dari kegiatan yang telah dilakukan UNRI beberapa waktu lalu dengan mengundang Prof.Ganefri sebagai pembicara dalam percepatan PTN-BH UNRI di Riau.
“Sebelumnya beberapa waktu lalu, kita sudah menggelar acara percepatan PTN-BH UNRI dengan mengundang Pak Rektor (Prof. Ganefri) sebagai pembicara. Nah tujuan kami hari ini sebagai tindak lanjut kegiatan itu, dengan hadirnya kami disini, kita bisa melihat secara fisik persiapan, implementasi dan dampak PTN-BH secara langsung,” tambahnya.
Sementara itu, Rektor UNP dalam sambutannya memaparkan berbagai strategi-strategi yang dilakukan oleh UNP sehingga dapat menjadi PTN-BH. Dalam kesempatan itu, Prof. Ganefri juga berbagi bagaimana perjalanan UNP dari PTN-BLU hingga bisa menjadi PTN-BH.
“Ada strategi percepatan perguruan tinggi menuju PTN-BH yaitu, perguruan tinggi harus menerapkan good university governance, kemudian perluasan akses pendidikan tinggi perluasan akses pendidikan tinggi, lalu berupaya menghasilkan lulusan yang bermutu.”
“Kemudian lanjut lagi ada Financial Sustainability dan yang terakhir berupaya mencapai world class university,” jelasnya.
Dalam kesempatan itu juga dilaksanakan diskusi sehingga dapat membantu tim percepatan PTN-BH UNRI untuk memperoleh informasi mengenai strategi yang dipakai UNP.
Turut hadir dalam acara itu WR III UNP, Prof. Yohandri, M.Si., Ph.D. Dekan dan Wakil Dekan, Direktur dan Wakil Direktur Sekolah Pasca Sarjana, Direktur dan Wakil Direktur Sekolah Vokasi, Ketua Lembaga, Kepala Biro, Kepala Badan, Kepala SPI, Kepala UPT Selingkungan UNP,Tim PTN BH Universitas Negeri Padang. (utr/Humas UNP).
Discussion about this post