Agam-Bupati Agam Dr. H. Andri Warman memotivasi qoriah Kabupaten Agam, Elum Nur Risman sebelum tampil di babak final MTQ Internasional secara virtual, Sabtu (8/5/2021) malam.
Motivasi ini disampaikan di Mess Pemkab Agam Belakang Balok, yang juga sebagai tempat Elum untuk tampil di partai puncak pada kompetisi internasional tersebut.
Hadir saat itu Sekdakab Agam, Martias Wanto beserta beberapa pimpinan OPD, mantan Kakan Kemenag Agam, Asra Faber, pihak RS Islam Ibnu Sina Bukittinggi tempat Elum Nir Risman bekerja, keluarga Elum dan lainnya.
MTQ berskala Internasional ini digelar Minhaj Welfare Foundation (MWF) yang merupakan perkumpulan muslim terbesar di Inggris.
Bupati Andri Warman berharap srikandi Agam asal Nagari Gadut, Kecamatan Tilatang Kamang itu mampu tampil dengan maksimal, maka ia mohon dukungan dan do’a dari masyarakat Sumbar khususnya Agam untuk Elum Nur Risman, agar apa yang dicita-citakannya pada kompetisi ini bisa terwujud.
“Kita dari Pemkab Agam mensupport penuh agar Elum berhasil pada kompetisi ini, karena selain jadi kebanggaan bagi kita juga akan mengangkat marwah Kabupaten Agam di tingkat Internasional,” ujarnya.
Elum Nur Risman yang sehari-hari bekerja sebagai perawat di Rumah Sakit Islam Ibnu Sina Bukittinggi itu, telah meraih prestasi bergengsi sejak 2005, bahkan hingga kini telah banyak kompetisi yang dijuarainya.
Atas prestasi yang diperolehnya itu, Bupati Agam yang akrab disapa AWR akan memberikan kesempatan anak bungsu dari dua bersaudara tersebut melanjutkan pendidikan S2-nya.
“Menang atau tidak kita akan berikan reward beasiswa S2 kepada Elum, karena prestasi yang sudah diraihnya sejauh ini sangat luar biasa, bahkan kini ia mengangkat nama Agam di tingkat Internasional,” sebut AWR.
Namun, apabila ia menang maka Bupati Agam akan berangkatkan Elum Nur Risman bersama orang tuanya umroh ke tanah suci.
Dikesempatan itu, ia berharap Elum juga dapat membimbing generasi penerus di bawahnya untuk bisa mengikuti jejaknya dalam meraih prestasi.
“Sebelum melangkah keluar, utamakan yang di dalam seperti adik-adik di lingkungan tempat tinggal,” pinta bupati.
Bupati AWR menyadari, bahwa Agam memiliki putra putri terbaik diberbagai bidang, sehingga apapun bentuk kompetisinya ia minta tidak melepaskan untuk mewakili daerah lain.
Sementara itu, Elum Nur Risman mengucapkan terimakasih kepada orang tua, Pemkab Agam, kecamatan, nagari dan pihak yang telah mendukungnya dalam mengikuti kompetisi berskala Internasional itu.
“Saya sangat bangga mendapat dukungan penuh mengikuti kompetisi ini, hingga bisa melaju ke partai final. Semoga do’a dan dukungan yang diberikan jadi motivasi bagi saya yang akan tampil di partai final sekitar pukul 00.00 WIB nanti,” tukasnya.
(Aji)
Discussion about this post