Lubukbasung, Ri — Stok vaksin covid-19 untuk program vaksinasi suntikan I (pertama) yang tengah gencar dilakukan Pemkab.Agam beberapa waktu belakangan, dinyatakan habis. Saat ini, stok vaksin disiapkan untuk vaksinasi suntikan II (kedua).
Saat ini, Pemkab.Agam masih menunggu droping vaksin dari Pemprov.Sumbar, dimana Pemprov. Sumbar pun masih menunggu pasokan dari pemerintah pusat.
Sementara untuk menghindari resistensi stok vaksin yang ada, Pemkab.Agam mencadangkan stok vaksin covid-19 yang masih tersedia saat ini, untuk memenuhi kebutuhan vaskinasi suntikan kedua bagi warga yang sudah menjalani suntikan pertama sebelumnya.
Pemkab.Agam sendiri, melalui seluruh puskesmas yang ada di daerah ini sudah menginformasikan hal itu pada masyarakat melalui berbagai media yang ada, termasuk dengan menempelkan di papan informasi.
Kondisi itu dibenarkan Yosefriawan, plt Kadinas Kesehatan Agam Senin,(26/7), di ruang kerjanya.
Dijelaskan Yosefriawan, saat stok vaksin covid-19 jenis sinovac yang sudah disiapkan,hanya diproyeksikan untuk kebutuhan penyuntikan vaksinasi kedua bagi warga yang sudah menjalani penyuntikan pertama beberapa waktu belakangan (tahap III program vaksinasi).
Dijelaskan, sesuai data kegiatan vaksinasi di kabupaten Agam, Pemkab.Agam mencatatkan total sasaran vaksin sebanyak 425.761 warga kabupaten Agam, yang sudah direalisasikan dalam dua tahapan, sebanyak 31.034 orang untuk suntikan pertama dan 13.099 orang untuk suntikan kedua.
Dijelaskan, program vaksinasi di Kabupaten Agam digelar 2 tahap,masing-masing tahap I untuk SDM Kesehatan sebanyak 1.245 sasaran, yang direalisasikan untuk suntikan I sebanyak 1.660 orang dan suntikan kedua 1.468 orang.
Kemudian II untuk petugas pelayanan publik dengan sasaran sebanyak 29.700 orang, dengan realisasi 10.748 suntikan pertama, 5.824 untuk suntikan kedua. Kemudian untuk lansia dengan jumlah sasaran 54.504 orang, dengan realisasi 10.102 orang suntikan pertama, 5.442 suntikan kedua.
Selanjutnya, untuk kelompok masyarakat rentan dan umum, dengan jumlah sasaran 284.707 orang direalisasikan 8.350 orang untuk suntikan pertama, 365 orang suntikan kedua. Kemudian untuk kelompok remaja, dengan jumlah sasaran 55.605 orang, direalisasikan 174 orang hanya untuk suntikan pertama.
“ Total sasaran vaksinasi di kabupaten Agam 425.761 orang, yang baru terealisasi per 20 Juli 2021 sebanyak 31.034 orang untuk suntikan pertama dan 13.099 orang untuk suntikan kedua, “jelas Yosefriawan.
Dijelaskan, untuk vaksinasi lanjutan Pemkab.Agam masih menunggu pasokan vaksin dari Pemprov Sumbar. Mudah-mudahan bisa segera turun, sehingga kegiatan vaksinasi lanjutan bisa langsung digelar, “ jelas Asisten II Sekab.Agam itu lagi.
Daji
Discussion about this post