Limapuluh Kota – Sera Nurlaila, seorang anak berumur 14 tahun di Kenagarian Simpang Kapuak, Jorong Kubang Balambak, Kecamatan Mungka, Kabupaten Limapuluh Kota, yang telah dilaporkan hilang sejak hari Minggu lalu, Akhirnya di temukan, Kamis (22/04).
Sera Nurlaila, pasangan dari Medi (Ayah Tiri) dan Rini (Ibu Kandung), akhirnya ditemukan tidak bernyawa, dalam keadaan terkubur di ladang gambir.
Dalam berita online ReportaseInvestigasi.com sebelumnya dikabarkan, Sera Nurlaila diketahui menghilang sejak hari Minggu lalu, waktu itu anak tersebut tidak pulang ke rumah sampai berbuka puasa tiba, dan akhirnya Rini (ibu korban) mencari anaknya tersebut ke rumah teman-temannya, dan Sera Nurlaila, anaknya tersebut tidak ditemukan, dan akhirnya Rini melaporkan kejadian tersebut ke Bhabin Kantibmas, dan Bhabin melaporkan hal tersebut ke Polsek Guguk.
Setelah menerima laporan akhirnya dilakukan pencarian oleh jajaran Polsek Guguk, anggota Basarnas, Tim Tagana, PMI, dan dibantu oleh tokoh dan masyarakat nagari setempat.
Setelah dilakukan pencarian selama tiga hari, Senin hingga Rabu, pencarian tersebut tidak dapat membuahkan hasil.
Dengan semangat kemanusian yang tinggi, jajaran Polsek Guguk bersama Basarnas, Tagana, PMI, TNI dan masyarakat, pencarian di hari ke empat Kamis (22/04) jam 11.45 wib. Korban dapat ditemukan, namun Sera Nurlaila ditemukan tidak bernyawa dan dalam keadaan terkubur dalam semak di suatu ladang gambir, di dekat daerah sekitar.
Setelah penemuan jasad Sera Nurlaila tersebut, tim medis dibantu Basarnas, Tagana, dan PMI, melakukan evakuasi, dan akan dilakukan otopsi guna penyelidikan lebih lanjut.
Kapolsek Guguk Iptu Hery Yuliardi, saat dimintai keterangan, “Kami akan kabarkan setelah proses penyelidikan nanti selesai, dan saat ini kami akan lakukan penyidikan dan pengembangan kasus, kami akan ungkap kematian korban, karena ini pembunuhan yang sangat tragis dan sadis,” ujar Kapolsek Hery. (bbz)
Discussion about this post