Bukittinggi — Sekretaris Daerah Martias Wanto memimpin rombongan Pemko Bukittinggi mengunungi Peserta Latsitardanus XLIII di Kantor Camat Lubuk Begalung Padang.
Rombongan Pemko Bukittinggi yang dipimpin SekdaKota Bukittinggi Martias Wanto didampingi Asisten II Rismal Hadi, Asisten III Syafnir, Kasat Pol PP Joni Feri dan jajaran terkait lainnya.
Rombongan disambut Sekcam Lubuk Begalung Fauzil Mahfuz serta Kasi Pemerintah Yudhi Jhonary Pratama dan lainnya.
Dalam kunjungan itu, Sekda Kota Bukittinggi selaku Panitia Pelaksana Latsitardanus XLIII Provinsi Sumbar memberikan arahan dan dukungan kepada perwakilan peserta Latsitardanus XLIII.
“Dedikasikan ilmu yang dipelajari selama ini di tengah-tengah masyarakat selama menjalani kegiatan Latsitardanus. Jaga silaturahmi dan kesehatan hingga kembali ke kesatuan masing-masing,” pesan Sekda Martias Wanto.
Pada kunjungan itu, Sekda Martias juga menyempatkan memberikan bantuan/tali kasih kepada perwakilan peserta Latsitardanus XLIII.
Pada kegiatan Latsitardanus ini, para taruna-taruni melaksanakan sejumlah kegiatan, baik kegiatan fisik maupun non fisik. Seperti pengecoran jalan, pengecatan jembatan, donor darah, pembangunan tugu Latsitardanus dan kegiatan lainnya. (Pon)
Discussion about this post