SOLOK SELATAN, REPINVESCOM
Dalam rangka memperingati hari jadinya yang ke-44, Sekolah Menengah Kejuruan (SMKN I) Solok Selatan mengadakan kegiatan pekan kreativitas siswa.
Kepala SMKN I Solsel Efrizol dalam sambutanya mengatakan, kegiatan pekan kreativitas siswa rutin dilaksanakan setiap tahunya, sekarang sudah merupakan tahun yang ke-8.
Kegiatan yang dilaksanakan, lomba mata pelajaran UN tingkat SLTP Se-Solok Selatan dengan jumlah peserta 61 orang, lomba MTQ tingkat SLTP SE-Solok Selatan dengan jumlah peserta 13 orang, turnamen Volly Ball tingkat SLTP Se-Solok Selatan dengan jumlah 21 orang, turnamen bola volly tingkat SLTA Sumbar,Riau dan Jambi dengan jumlah 36 tim, kemudian lomba solo song tingkat SLTP dengan peserta 7 orang, SLTA 12 orang.
Kemudian direncanakan pada tahun 2019 SMKN I akan menambah satu bisang lomba lagi yaitu pencak silat. “Kegiatan ini memiliki motto “ekspresi”, ekpose prestasi dan kreativitas siswa. Mudah-mudahan dengan dengan adanya kegiatan ini akan lahir siswa/i berprestasi dan punya kreativitas sesuai bidang lomba yang ada,” ucap Efrizol, Rabu (21/2).
Lebih Efrizol mengatakan, SMKN I Solsel memiliki 3 bidang keahlian dan 7 kompetensi keahlian. Kemudian memiliki 81 orang dengan rincian 46 guru PNS, 35 guru non PNS, 13 orang tenaga administrasi.
Ketua Komite SMKN I Joni Wardi Dt Rajo Pangulu berharap dengan adanya kegiatan pekan kreativitas siswa. Dengan kegiatan seperti sekarang akan bermunculan siswa-siswa yang berprestasi. Dia menyebutkan, SMKN I Solsel telah menyediakan tanah untuk membangun sarana olahraga di belakang sekolah. untuk itu mohon bantuan sarana olahraga dari provinsi.
Ketua KONI Solsel diwakili waketum I Rengga Husada menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada SMKN I Solsel yang rutin mengelar pertandingan Voly Ball. Kedepannya ia berharap SMKN I Solsel bisa menggelar iven yang lebih dari sekarang ini.
Pada kesempatan itu Kepala Dinas Pendidikan Sumbar yang diwakili Kasi kurikulum Raymond,M.Pd juga meresmikan pemakaian ruang kelas baru dan membuka pertandingan Volly dengan melakukan servis pertama.
Discussion about this post