Limapuluh Kota – Suhu politik Pilkada Limapuluh Kota semakin memanas, sampai membuat dan menyebar isu-isu yang menyudutkan pasangan calon tertentu,
Namun pasangan calon Safaruddin-Rizki Kurniawan (SAFARI) menghimbau tim dan pendukungnya agar tetap menjaga silaturahmi dan berkampanye secara elegan.
Rizki Kurniawan menjelaskan kepada seluruh relawan dan tim, kami himbau agar tidak ikut-ikutan menyebarkan dan mempolitisasi informasi yang menyudutkan Paslon lain. “Karna masyarakat juga akan bisa menilai dan memilih siapa yang akan bisa memimpin dan mengayomi dan berbuat untuk kabupaten Limapuluh Kota ini kedepannya,” ujar Cawabup Limapuluh Kota, Rizki Kurniawan Nakasri, Kamis (5/11).
Rizki juga menyampaikan, Paslon SAFARI komit dengan moto Pilkada Badunsanak yang mengedepankan silaturahmi. “Teruslah bersilaturahim, sampaikan gagasan dan yakinkan warga untuk memilih kita, karna kita yakin masyarakat mampu menilai seorang pemimpin, dengan nawaitu yang tulus untuk membangun Limapuluh Kota nantinya,” pungkas Rizki. (bbz)
Discussion about this post