Limapuluh Kota – Kunjungan Anggota DPR-RI Rezka Oktoberia dalam masa resesnya di Kabupaten 50 Kota, memasuki ranah pendidikan. Di SMPN 1 Harau, Kabupaten Limapuluh Kota, Rezka disambut hangat oleh jajaran Dinas Pendidikan Kabupaten Limapuluh Kota bersama kepala sekolah, Rabu (23/12).
Kepala SMPN 1 Harau M. Yusuf Lubis menyampaikan ucapan terimakasih terhadap Rezka Oktoberia yang telah berkunjung ke sekolahnya sebagai sekolah menengah pertama di Daerah Pemilihan (dapil) Sumbar II yang dikunjungi Rezka.
“Kami merasa senang karena Uni Rezka (sapaan akrab Rezka Oktoberia-Red) telah datang berkunjung ke sekolah kami dalam masa resesnya. Kami merasa tersanjung sekolah kami yang pertama dikunjunginya di Kabupaten Limapuluh Kota, tuntu besar harapan kami agar nanti Uni Rezka hadir kembali disini,” ujar Yusuf Lubis.
Kepala Sekolah Yusuf Lubis juga menyampaikan apresiasi kepada Rezka yang telah menyantuni siswa-siswinya. Kepada Rezka disampaikanlah kalau sekolah ini merupakan sekolah rujukan dari segi prestasi, sudah dideskripsikan mengenai sarana yang terkait dengan tingkatan kualitas terhadap mutu.
“Kita ingin walaupun sekolah ini SMP Negeri, namun dapat menjadi sekolah yang religius, sekolah yang berkarakter buah dari takwanya, pemahaman, dan implementasi dari nilai-nilai agama. Sehingga sarana Ibadah yang representatif kita butuhkan, sementara musala sekolah telah berumur lebih kurang 25 tahun, atap-atapnya telah usang, jadi kita tentu ingin membuat anak anak kita lebih nyaman disana,” ulas kepala sekolah yang bersahaja itu.
Maka dari itu, menurutnya sekolah sangat butuh dukungan Rezka Oktoberia selaku anggota DPR-RI terkait dengan masalah sarana, agar menciptakan siswa siswa yang memiliki potensi sekaligus karakter yang kuat itu.
Dari sisi Rezka sebagai anggota DPR-RI, sekolah tak hanya harus bisa memberikan sarana belajar akademik yang baik bagi siswa, namun bagaimana pemahaman keagamaan sebagai orang beragama harus diberikan kepada setiap siswa.
“Aspirasi ini sudah kami terima, nanti akan kami proses di Senayan, jangan sungkan-sungkan dalam menyampaikannya karena itulah keberadaan Rezka sebagai putri Luak Limopuluah di pusat. Mari kita bersinergi membangun kampung halaman dengan lebih baik lagi,” kata Rezka. (bbz)
Discussion about this post