Pariaman — Lebih kurang sebanyak 200 alim ulama dari 7 dapil, yang tersebar di seantero Kabupaten Padang Pariaman dan Kota Pariaman tampak antusias menyambangi deklarasi pemenangan Syauqi, S.Sos, Caleg Provinsi Sumbar yang berangkat menggunakan perahu Partai Nasdem, di RM Samba Lado, Kamis (21/9) Pariaman.
Deklarasi yang sekaligus dijadikan ajang silaturahmi alim ulama itu sepakat mendukung dan mengantarkan Syauqi, untuk duduk menuju rumah bagonjong legislatif yang beralamat di Jalan Khatib Sulaiman, Kota Padang.
Ketua Panitia Silaturahmi Alim Ulama dan Deklarasi Sauqi, Buya H. Raisman Tk. Kuniang menuturkan kesediaan para guru dan ulama se-Padang Pariaman dan Kota Pariaman mau menerima Syauqi, dan dideklarasikan pemenangannya karena penilaian sosok dari seorang Sauqi.
Menurutnya seluruh persyaratan yang diajukan para guru dan ulama terpenuhi oleh Syauqi. “Sosok dari Syauqi kami nilai telah memenuhi kriteria, penilaian itu diputuskan dengan musyawarah secara bersama-sama,” sebut Buya Raisman.
Syauqi, ungkap Buya Raisman, sosok yang amanah dan peduli dengan kondisi masyarakat selama ini. “Selain itu tentu yang utama sekali ketaqwaannya kepada Allah jadi syarat prioritas bagi kami alim ulama,” sambung Buya Raisman.
Hal senada juga diutarakan oleh Buya H. Suaili Tk. Mudo, tim penasehat pemenangan Syauqi di golongan alim ulama. Dalam pandangannya selaku guru dan ulama, Syauqi masuk ke dalam kriteria dan kategori ulama.
“Jadi dalam sekian banyak calon legislatif yang ingin meminta dukungan alim ulama yang tersebar di Kabupaten Padang Pariaman dan Kota Pariaman, lalu dijatuhkan dukungan ini untuk Syauqi yang dibahas melalui musyawarah bersama, karena 3 kriteria itu ada di sosok seorang Syauqi,” terang Buya Suaili.
Bertaqwa kepada Allah, amanah dan telah berbuat untuk masyarakat, merupakan kriteria yang diajukan alim ulama, semua itu terpenuhi oleh Syauqi.
“Kedekatannya dengan ulama, telah berbuat untuk masyarakat, itulah yang menjadi pertimbangan kami dalam memutuskan musyawarah mendukung Syauqi sebagai wakil kita di DPRD Provinsi Sumatera Barat,” jelasnya.
Sementara itu, Syauqi dengan perasaan haru, sebelumnya tidak menyangka dirinya akan mendapatkan dukungan penuh dari alim ulama. Niatnya maju berkontestasi sebagai calon legislatif untuk Provinsi Sumbar, akan maksimal jika diiringi doa dan dukungan alim ulama.
“Jadi kita sudah punya tagline menjadikan Padang Pariaman Sentra Durian Musang King. Dan itu telah kita laksanakan dengan membagikan 15.000 bibit Durian Musang King pada masyarakat Padang Pariaman dan Kota Pariaman. Jauh sebelum saya jadi kader partai. Karena itu saya berhadapan dengan masyarakat jangka panjang. Bibit durian itu sekarang sudah mulai berbuah dengan harga di Malaysia itu Rp 250.000 per kilo,” ujarnya.
“Nah, 15.000 bibit Durian Musang King itu identik dengan pemakaian lahan 150 hektar. Jika kita hitung pemerataan hasilnya nanti, bibit-bibit itu sudah panen serentak, kontribusi Durian Musang King terhadap pendapatan masyarakat akan menghasilkan lebih dari Rp 100 miliar per musim,” sambung Syauqi.
Dengan program itulah, menurut Syauqi, adalah salah satu bentuk keseriusan dirinya dan mendapatkan dukungan alim ulama. “Karena saya berfikir tentang pendapatan ekonomi masyarakat jangka panjang,” tukuk Syauqi. (Idm)
Discussion about this post