SOLOK,RI – Pasca banjir besar yang melanda Kabupaten Solok dan Kota Solok, 11 dan 12 Januari 2021 lalu, Pramuka Peduli Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Sumatera Barat dipimpin Wakil Ketua Kwarda Bidang Abdimas dan Siaga Bencana Yuliarman menyerahkan paket bantuan untuk korban yang terdampak banjir.
“ upaya membantu meringankan beban korban banjir di dua wilayah tersebut, sejak awal Pramuka Peduli Kwarda Gerakan Pramuka Sumatera Barat dan jajarannya sudah turun membantu evakuasi warga, hingga pasca bencana dengan aksi penggalangan dana dan penyaluran bantuan” sebut Yuliarman
Sekretaris Kwarcab kota Solok Nasrul saat menyambut kedatangan Tim Pramuka Peduli Kwarda Gerakan Pramuka Sumbar menyatakan terima kasih atas kepedulian kwarda 03 Sumbar dan kwarcab kota dan kabupaten terhadap bencana yang telah terjadi dikota ini
“ Sebelumnya juga sudah datang mengantarkan bantuan dari Pramuka Peduli Kwarcab Gerakan Pramuka Padang Panjang, Kwarcab Sijunjung dan Kwarcab Gerakan Pramuka Sawahlunto, jelas Nasrul
Usai menyerahkan bantuan kepada Kwarcab Kota Solok, Pramuka Peduli Kwarda Sumbar yang diikuti Andalan Daerah Bidang Humas Wahyudi menyerahkan bantuan secara simbolis kepada warga korban banjir Kelurahan IX Korong Kecamatan Lubuk Sikarah.
Sedangkan di Kabupaten Solok, bantuan yang diserahkan berupa sembako yang berisi beras, mie instan serta telur itu diterima oleh Wakil Ketua Kwarcab Kabupaten Solok Bidang Bina Muda Zulmasdiawarman yang wilayahnya ada beberapa Nagari dan Jorong yang terdampak banjir. (T.Ab)
Discussion about this post