Tanahdatar – Dalam memutus mata rantai Virus COVID19 di wilayah hukum Polsek Sungayang, personil Polsek Sungayang yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Sungayang Iptu Syahbudin, S.H., menggelar monitoring serta pengawalan, mulai dari penjemputan 15 paket Vaksin Sinovac hingga jalannya Vaksinasi di Puskesmas Sungayang.
Penjemputan Vaksin Sinovac ke Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Tanahdatar, hingga jalannya Vaksinasi di Puskesmas Sungayang, Kecamatan Sungayang, Kabupaten Tanahdatar, Sumatera Barat, Sabtu (06/02/21) pukul 09:00 WIB dikawal oleh Personil Polsek Sungayang.
Saat dikonfirmasi awak media Reportaseinvestigasi.com, perihal kegiatan Kapolsek beserta Personil Polsek Sungayang di UPT Puskesmas Sungayang menuturkan bahwa, “Hari ini akan digelar Vaksinasi terhadap Tenaga Kesehatan (Nakes) Puskesmas Sungayang, sebanyak 15 Orang,” ucap Kapolsek Sungayang Iptu Syahbudin, S.H.
Dalam pelaksanaan Vaksinasi ini, Kapolsek Sungayang membenarkan bahwa sebelum dilakukan Vaksinasi, penjemputan Vaksin untuk Nakes yang semula berada di Dinkes Kabupaten Tanahdatar dikawal oleh personil Polsek Sungayang.
“Personil Polsek Sungayang yang melakukan pengawalan ialah Kanit Shabara Aipda Taufik Arlis, S.Sos., bersama Brigadir Firmansyah Bhabinkamtibmas Nagari Tanjung dan Nagari Sungayang, agar Vaksin tersebut sampai dengan selamat, dan dapat diberikan kepada Nakes yang bertugas di Puskesmas Sungayang yang menjadi Prioritas Vaksinsasi,” terangnya.
Kapolsek Sungayang menyampaikan kepada awak media bahwa, kegiatan seperti ini bukanlah hal yang pertama kali dilakukan oleh Polsek Sungayang dalam membantu Pemerintah Kabupaten Tanahdatar dalam, memutus mata rantai COVID19.
“Semenjak COVID19 mewabah di Negeri kita ini, Saya Kapolsek Sungayang beserta jajaran tidak pernah berhenti melakukan Edukasi mengenai pentingnya menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes) saat ber aktifitas diluar rumah,” jelasnya.
Mulai dari Kantor Pemerintahan di Kecamatan Sungayang, sekolah-sekolah, Pasar-pasar Nagari (Balai) titik keramaian, serta dor to dor ke rumah-rumah warga di wilayah hukum Polsek Sungayang.
“Kami Polsek Sungayang akan selalu siap menjaga Kantibmas di wilayah hukum Polsek Sungayang dari COVID19,” tutupnya.
Personil yang diturunkan mendampingi Kapolsek diantaranya Kanit Intelkam Polsek Sungayang Aiptu Ribut Putra, Kanit Provos Polsek Sungayang Aipda Syafridal, Kanit Sabhara Polsek Sungayang Aipda Taufik Arlis, S.Sos dan Bhabinkamtibmas Nagari Sungayang dan Nagari Tanjung Brigadir Firmansyah.
(Spa)
Discussion about this post