Sawahlunto — Giat ziarah serta tabur bunga dalam rangka mengenang jasa para pahlawan, dilakukan pegawai dan Dharma Wanita Persatuan Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Kota Sawahlunto, bertempat di Taman Makam Pahlawan Kubang Sirakuak, yang juga turut diikuti Lapas Narkotika Kota Sawahlunto, Sumatera Barat pada Kamis (25/04).
Karutan saat dikonfirmasi melalui Koordinator Humas Rutan Sawahlunto, Rifki, menyebut giat yang dilakukan tersebut merupakan bentuk penghormatan atas jasa para pahlawan atas perjuangannya untuk bangsa.
“Giat yang dilakukan itu, bentuk penghormatan atas jasa para pahlawan yang telah gugur guna menanamkan nilai juang dan kerja keras bagi generasi penerus bangsa. Tidak hanya itu saja, giat itu juga dalam rangka memperingati Hari Bakti Pemasyarakatan (HBP) ke- 60 di 2024,” ucapnya.
Sebelumnya acara tabur bunga dilakukan, diawali dengan upacara penghormatan, yang mana prosesnya berlangsung hikmad. (Spa)
Discussion about this post