Reportaseinvestigasi.com, JAKARTA – Pemprov DKI Jakarta melalui Dinas Perhubungan melakukan sejumlah persiapan sarana dan prasarana di sejumlah terminal bus angkutan antar kota antar provinsi jelang arus mudik pada lebaran tahun 2024.
Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Lupito mengatakan bahwa pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan sejumlah pihak dan melakukan berbagai persiapan guna mengantisipasi lonjakan arus mudin 2024.
Kadis menyebut pihaknya sudah melakukan kordinasi dan mempersiapkan sebanyak 2268 unit armada yang dikelola oleh 150 PO yang ada di Jakarta.
“Untuk mengantisipasi terjadi lonjakan pemudik di lebaran tahun ini dinas perhubungan juga sudah menyiapkan sebanyak 150 unit Bus cadangan yang akan membantu warga jakarta untuk melakukan perjalanan mudik.Berdasarkan data dari kementerian perhubungan ada sekitar 28,4 juta warga jakarta yang akan melakukan perjalanan mudik pada lebaran tahun 2024 ini.”ujar Syafrin Lupitu saat melakukan peninjauan persiapan mudik di terminal Kalideres Jakarta Barat.(21/3/2024)
Selain itu Syafrin juga mengatakan bahwa puncak arus mudik di perkirakan akan terjadi sekitar tanggal 3 april 2024.
“Berdasarkan pengalaman diperkirakan ada sekitar 1 juta orang yang akan meninggalkan jakarta melalui jalur darat.”pungkasnya
Pada kegiatan peninjauan persiapan di terminal Kalideres terlihat hadir Kepala Terminal Kalideres Revi Zulkarnain,Kepala Suku Dinas Perhubungan Jakarta Barat ir.Muslim beserta jajarannya.Harlen Kabid Dalops Dishub DKI Jakarta beserta jajaran.
Red/amr/Tim
Discussion about this post