Agam—Gedung megah milik Bank Nagari Cabang Lubukbasung secara resmi akan dimulai pembangunannya di kompleks gedung lama kawasan Padang Baru, Lubukbasung pada Rabu,(20/5).
Pembangunan gedung baru yang akan dikerjakan selama 300 hari tersebut, diyakini akan menambah kemajuan pusat pemerintahan Kabupaten Agam di Lubukbasung, menyusul semakin banyaknya gedung-gedung megah sarana perkantoran Pemkab.Agam yang sudah selesai dibangun.
Hal tersebut menjadi Bukti lakek tangan bupati Agam Dr.H.Indra Catri dalam memacu pertumbuhan pembangunan di Kabupaten Agam kembali diperlihatkan.
Selanjutnya, pada Peletakan batu pertama gedung baru Bank Nagari Lubukbasung itu, seperti dijelaskan Asisten I Sekab.Agam Rahman,S,Ip,MM dan Khasman Zaini, Kabag.Protokol-Komunikasi Pimpinan Sekab.Agam, dijadualkan akan dilakukan langsung oleh bupati Agam Dr.H.Indra Catri bersama direktur utama Bank Nagari Sumbar H.Syafrizal yang akan dihadiri seluruh unsur forkopimda Agam.
“ Kehadiran gedung megah bank nagari Lubukbasung akan semakin menambah wujud kemajuan kota Lubukbasung, “ sebut Rahman.
Pembangunan gedung baru Bank Nagari Lubukbasung itu, menjadi prestasi bupati Agam Indra Catri yang disebutkan, sudah sejak lama mengusulkan pada jajaran direksi Bank Nagari Sumbar, agar kantor cabang di Lubukbasung dibangun baru, mengimbangi derap kemajuan kota Lubukbasung saat ini.
Aji
Discussion about this post