Bukittinggi, Reportaseinvestigasi. Kendati sudah diputuskan sebelumnya oleh pejabat dan berbagai pihak terkait untuk tetap membuka objek wisata berbayar di kota Bukittingg selama liburan Idul Fitri,namun sesuai dengan himbauan Kapolda dan Surat Edaran Gubernur Sumbar tentang larangan kegiatan kerumunan, akhirnya keputusan itu dibatalkan.
Seiring dengan melonjaknya kasus Covid 19 di berbagai daerah di Sumbar, maka selain melakukan penutupan pada objek wisata berbayar, Pemerintah Kota Bukittinggi bahkan juga telah menutup lokasi wisata tidak berbayar seperti taman pelataran jamgadang sejak beberapa hari lalu.
“Memang, awalnya sudah diputuskan untuk membuka objek wisata berbayar selama lebaran Idul Fitri dengan protokol kesehatan, termasuk kapasitas pengunjung yang direncanakan hanya 50 persen”, tutur Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Parpora) Bukittinggi, Drs.Supadria,M,Si di kantornya Senin (10/5) siang.
Mengingat penyebaran Covid 19 yang masih naik di berbagai daerah di Sumbar, tambah Supadria,maka sesuai perkembangan itu disertai hijauan Kapolda dan Gubenur Sumbar tentang larangan berkumpul, untuk daerah zona orange dan merah, tentu saja harus disesuaikan dengan kebijakan pemerintah lebih atas.
Bahkan bukan hanya objek wisata berbayar seperti taman marga satwa dan budaya (kabun binatang) dan taman Panorama yang harus ditutup menjelang,selama sampai setelah lebaran, Pemko Bukittinggi juga telah menutup objek wisata terbuka di pelataran taman jamgadang yang selama ini menyadi salah satu tempat berkumpul warga dan pengunjung hampir siang sampai malam.
Untuk objek wisata berbayar sendiri, menurut Kadis Parpora, sudah mulai ditutup sejak Minggu (9/5) kemaren dan dijadualkan sampai selama sepekan ke depan. Taman jamgadang bahkan sudah ditutup oleh petugas Satpol PP sehari sebelumnya .
*Dengan menutup objek-objek wisata itu diharapakan daoat mengendalikan dan menekan penyebaran Covid 19 di Kota Bukittinggi, yang selalu menjadi objek kunjungan wisatawan saat libur datang”, tegas Supadria. (Pon)
Discussion about this post