Bandar Lampung — Keluarga Besar Suku Tanjung Minangkabau (KBSTM) Lampung, baru saja mensukseskan pemilihan ketua baru dalam musyawarah wilayah (muswil) perdana yang dipusatkan di Gedung DSC Darmajaya, pada Sabtu (14/09/2024) kemarin.
Pada Muswil I tersebut, telah ditetapkan Yulhendri Evatoni sebagai ketua terpilih masa bakti 2024-2029.
“Alhamdulillah, pemilihan ketua KBSTM Lampung masa bakti 2024-2029 berjalan sukses. Dari muswil itu semua pimpinan rapat dan sidang menghasilkan beberapa poin, yaitu pengesahan tatib Muswil ke I KBSTM Lampung, dan terpilihnya Bapak Yulhendri Evatoni sebagai ketua,” jelas Defri Anto, anggota panitia OC Muswil I KBSTM Lampung.
Pada Muswil tersebut juga menetapkan Yesi Rolianto sebagai Ketua Bundo Kanduang KBSTM Lampung, serta Ketua Dewan Niniak Mamak (Penghulu Andiko) Rajo Bungsu Mansurdin, S.Pd, M.Pd.
Tak lupa Defri menambahkan, segenap panitia mengucapkan terima kasih kepada :
1. Ketum DPP KBSTM
2. Rektor IBI Darmajaya Bandar Lampung.
3. Ketum KBSB Lampung
4. Ketua KBSB Kota Bandar Lampung
5. Niniak Mamak Urang Tanjuang Lampung
6. Bundo-bundo KBSTM Lampung.
7. Calon Pengurus KBSTM kab/kota se Lampung.
8. Peserta Muswil KBSTM Lampung
9. Undangan yang tak disebut satu persatu.
Sebelumnya diwartakan, menurut Defri, muswil yang mengusung tema “Sakaum Sapasukuan, Sarantau Sapanangguangan” itu lebih berorientasi kepada bagian penyegaran organisasi saja. Sekaligus ia dan segenap pengurus KBST Lampung menyambut momen ini sebagai momentum untuk ajang silaturahmi.
“Kami menyambut baik momen ini, sebagai momentum untuk ajang silaturahmi. Itu dulu intinya. Sedangkan agenda pemilihan kepengurusan yang baru ini, kami lebih mengorientasikannya kepada bagian dari penyegaran organisasi,” tukas Defri.
Ia menilai kepengurusan yang sudah berjalan selama ini terjalin dengan baik, sehingga harus dilakukan penyegaran untuk melaksanakan hierarki dari peraturan organisasi.
“Pada prinsipnya acara muswil ini tak lain mengedepankan azas musyawarah mufakat. Mekanismenya nanti pendaftaran dibuka saat acara muswil,” jelasnya.
Tak lupa Defri mengajak seluruh anggota KBST Lampung menunjukkan rasa soliditas, untuk bersama-sama mensukseskan acara muswil 2024 selaras dengan visi misi yang diusung organisasi.
“Mari bersama kita sukseskan agenda yang baik ini, sebagaimana visi KBST Minangkabau ialah untuk menjadikan mutu organisasi menjadi berkualitas dan berdedikasi tinggi. Serta melestarikan adat istiadat dan budaya orang Minangkabau yang ABS-SBK. Kita tunjukkan pula misi kita di organisasi adalah lebih mengutamakan soliditas,” terang Defri. (Idm)
Discussion about this post