SAWAHLUNTO – Pasca hujan lebat yang melanda kota Sawahlunto empat hari belakangan ini sudah dilakukan pembersihan, namun masih dikhawatirkan longsor susulan karna penangannnya masih bersifat sementara.
Kepala badan Kesbang PBD kota Sawahlunto Adriyusman menyatakan beberapa titik longsor seperti diruas jalan Kelok tarok – Lubang panjang kecamatan Barangin, Batu Tajam – Kubang Tangah kecamatan Lebamh segar Desa Tumpuak tangah kecamatan talawi dan desa Silungkang Tigo kecamatan Silungkang.
“ kondisinya masih penanganan sementara terlebih longsor yang menutupi jalan atau pohon tumbang, masih sebatas agar tak menghambat arus lalulintas dan akses masyarakat didaerah tersebut” jelas Adriyusman, Jum’at (26/10).
Dia berharap kepada warga untuk cepat menginformasikan kalau ada bencana longsor atau pohon tumbang sebagaimana sebelumnya, Karna kondisi geografis kota Sawahlunto yang perbukitan dan masih banyak titik longsor yang diwaspadai
“ saat ini petugas tim Penanggulangan bencana tetap siaga serta didukung perkengkapan dan alat berat” sebutnya. (*).
Discussion about this post