ROKAN HILIR – Partai Persatuan Pembangunan (PPP) melaksanankan acara Muskercab I yang bertempat di aula Hotel Kesuma Bagan Siapiapi, Rokan Hilir.
Acara di hadiri oleh tokoh agama, Ketua LAM, tokoh pemuda dan undangan lainnya. Acara langsung dipimpin ketua DPP PPP, Rusli Efendi, SE, S.Pdi, Msi calon yang maju dalam Pilkada Kab Rokan Hilir, periode 2020 -2024 yakni partai berbasis Islam, nasionalis dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
“DPC PPP Kab Rokan Hilir siap langsung tancap gaspool untuk meraih suara dan memenangkan Pilkada, apabila rekomendasi sudah turun dari DPP,” ujar Rusli.
Lebih jauh Rusli menyatakan, saat ini dirinya masih berkonsentrasi sebagai pengurus Mesjid Istiqlal Jakarta.
Namun demikian, ujar Rusli, dirinya merasa terpanggil untuk membangun negeri di tanah kelahirannya Rokan Hilir pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) yang akan digelar serentak di 270 daerah se Indonesia, pada 23 September 2020.
Pilkada 2020 bisa dijadikan penentu dan barometer untuk pemenangan Pemilu 2020- 2024. Menurut Rusli hasil Pilkada 2020 akan digunakan partai-partai politik untuk berkonsolidasi dan menentukan strategi dan arah koalisi pada Pilkada serentak 2020- 2024.
“Ketika partai politik lalu menang dibanyak daerah, kader-kadernya banyak menjadi bupati, walikota, katakanlah itu semakin memudahkan untuk konsolidasi pemenangan di (Pemilu) 2020-2024,” ujar Rusli Senin (23/12) disela-sela rapat persiapan “Strategi Pemenangan Pilkada 2020″.
Rusli menilai wajar jika partai-partai sudah mengumumkan kader yang bakal dimajukan pada Pilkada 2020 dan berkonsolidasi ke berbagai daerah demi pemenangan.
“Wajar jika saat ini PPP konsolidasi, karena ini lah titik awal dalam pertarungan di 2020-2024 nanti. Dalam rapat Mukercab DPC PPP yang akan digelar akan disampaikan hasil Mukercab DPC PPP Kab Rohil dan langkah DPC PPP Rokan Hilir menghadapi Pilkada 2020 dan strategi mengharuskan keterwakilan perempuan 30% baik kepengurusan PPP maupun caleg PPP,” lanjutnya.
Ketua DPC PPP Kab Rokan Hilir menyatakan akan menggelar rapat konsolidasi DPC PPP, ”Insya Alloh ada agenda dalam waktu dekat. Ya, sekalian persiapan mensosialisasikan hasil. Mukernas 1 PPP Jakarta. Surat instruksi DPP PPP masih kita tunggu. Kali saja ada isu-isu strategis yang bisa kita jadikan bahasan Pemenangan Pilkada kepada jajaran PPP Rokan Hilir,” lanjut Rusli.
Pihak DPC PPP Rokan Hilir saat ini masih menyusun sistim di dalam tubuh partai dalam memenangkan Pilkada Rokan Hilir periode 2020-2024 dan juga proses pendaftaran Bacawabup DPP PPP. “Karena partai-partai punya tata aturan sampai turunnya rekomendasi partai,” lanjut Rusli.
(Harianto)
Discussion about this post