Pasaman Barat, R. Investigasi — Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 1 Luhak Nan Duo Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar), akan siap mengikuti Proses Belajar Mengajar (PBM) tatap muka tahun ajaran 2020-2021. Jika telah memenuhi syarat Sistem Operation Prosedur (SOP) Covid-19.
Kepala sekolah SMA N 1 Luhak Nan Duo, Kusuma Winanto S.Pd saat ditemui awak media di ruang kerjanya Rabu (8/7), mengatakan, dalam upaya menyongsong PBM tatap muka. Rencananya pihak sekolah akan menyediakan berbagai persiapan SOP protokol Covid-19 di berbagai titik di lingkungan sekolah tersebut.
Diantaranya dengan disediakannya tempat cuci tangan di gerbang sekolah dan di setiap ruangan di sekolah tersebut. Tetapi untuk saat ini baru beberapa yang sudah bisa di pergunakan. Hal itu di sebabkan sebagian barang masih dalam pemesanan secara online.
Winanto juga mengatakan, barang barang yang sudah dipesan tersebut nantinya akan dipasang di semua titik yang sudah ditentukan oleh pihak sekolah. “Semua tentunya disiapkan sesuai protokol Covid-19,” ujarnya.
Beliau juga berharap agar secepatnya pihak Pemerintah Daerah (Pemda) untuk segera menyerahkan Surat Keputusan (SK) ke pihak sekolah bahwa Pasbar dalam zona hijau Covid-19 dan Satgas Covid-19 agar bisa memeriksa kelayakan dan kesiapan pihak sekolah sesuai protokol Covid-19 supaya PBM tatap muka ini dapat berjalan sesuai yang diharapkan. (wh/yd)
Discussion about this post