PADANG, RI – Kuda Kamang Chrome dari Sumatra Barat akan mentantang kuda Johar Manik dan Red Silenos meraih juara di kelas A terbuka jarak 2.200 meter atau predikat Star of Star pada Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Persatuan Olahraga Berkuda Seluruh Indonesia (Pordasi) ke 51 Seri II di gelanggang Coban Joyo Pasuruan Jawa Timur, Minggu (22/10) mendatang.
Sebelumnya kuda Djohar Manik dari Jawa Tengah adalah peraih predikat juara Indonesia Derby 2014 dan peraih Triple Crown Indonesia 2014 dan langganan juara di kelasnya. Sedangkan kuda Red Silenos Jawa Barat adalah kuda yang sering memasuki garis finish lebih awal dan Star of Star 2016 lalu.
Ketua Kontingen Sumbar Aldias Sastra menyatakan optimis kuda Kamang Chrome meraih prestasi gemilang seperti Seri I yang meraih Indonesia Derby dan akan menambah poin bagi kontingen Sumbar. “Tak ada yang tak mungkin kalau sudah di gelanggang meski lawan kuda terbaik di Indonesia saat ini,” jelas Aldias Rabu (18/10).
Dia menambahkan selain ketiga kuda tersebut kuda Xena Eclipse (Jawa Tengah), Jayakarta (DKI Jakarta), King Savero (Jawa barat) serta Aikon milik tuan rumah Jawa Timur akan bersaing ketat. “Kelas ini sangat bergengsi karna peraih juara di kelas A terbuka jarak 2.200 meter atau Star of Star ini akan tercatat dalam lembaran prestasi tiap tahunnya,” jelas Aldias.
Sekretaris Pordasi Sumbar Amris menambahkan selain Kamang Chrome, jelasnya, kuda Sumbar lainnya Bukittinggi Bold berpacu di kelas A sprint jarak 1.300 M, Ratu Perpeta di kelas C sprint jarak 1.100 M, Ratu Kandi di kelas C sprint, Mahkota Kandi di kelas D sprint jarak 1.100 M. “Serta kuda Ratu Kemilau dan Sempati Nusa bersamaan akan berpacu di kelas B jarak 1.800 M,” pungkasnya. (tum)
Discussion about this post