Pasaman Barat, R. Investigasi — Percepatan pembangunan di Nagari Sinuruik, Kecamatan Talamau, Kabupaten Pasaman Barat, khususnya untuk penerangan jalan, melalui program Indonesia Terang memberikan manfaat untuk penerangan jalan yang berada di wilayah Nagari Sinuruik.
Pj Wali Nagari Sinuruik Faridh Muhammad Ali mengatakan, wilayah Nagari Sinuruik
sampai saat ini masih banyak jalan yang membutuhkan penerangan. Hal ini bertujuan untuk mengurangi resiko kriminal seperti pencurian dan kejahatan lainnya.
“Penerangan lampu jalan ini, untuk keamanan dan ketertiban masyarakat Nagari Sinuruik,” ucapnya kepada awak media Jum’at (24/9/2021).
Dijelaskannya, pada tahun 2021 Nagari Sinuruik mendapatkan sebanyak 200 titik lokasi pemasangan penerangan jalan, yang tersebar masing-masing tujuh kejorongan. Beberapa titik lokasi tersebut sangat diutamakan untuk jalan nagari.
Untuk tahap pertama ini sudah dilakukan survey sebanyak 100 titik yang tersebar di lima lokasi kejorongan, dan sisanya nanti akan dilakukan survei setelah perencanaannya sudah selesai.
“Insya allah pada tahun ini, sebanyak 200 penerangan jalan akan terealisasi di Nagari Sinuruik,” jelasnya.
Lebih lanjut Faridh Muhammad Ali mengucapkan terima kasih kepada, Pemerintah Kabupaten Pasaman Barat, Provinsi Sumatera Barat dan Pusat, yang sudah membantu Nagari Sinuruik melalui program Indonesia Terang.
“Semoga program Indonesia Terang, dapat bermanfaat untuk masyarakat, terutama penerangan jalan yang berada di wilayah Nagari Sinuruik,” tutupnya. (wd)
Discussion about this post