Kota Solok – 13 kelurahan dari 2 kecamatan yang ada dikota Solok, Kelurahan Laing merupakan kelurahan pertama yang mengelar Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrembang) tingkat kelurahan di kota Solok.
Musrembang tersebut dibuka secara resmi oleh Camat Tanjung Harapan Zulkarnaini, AP, M.Si, pada Senen (25/1) di Aula Pertemuan Kelurahan Laing Kecamatan Tanjung Harapan Kota Solok, juga turut dihadiri oleh Kadis Sosial Zulfadli Ilyas serta Litbang dan Dinas Perkim Kota Solok, RT dan RW, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Pemuda serta Ninik Mamak, Kelompok Tani, Karang Taruna dan PKK Kelurahan Laing.
Camat Tanjung Harapan Zulkarnaini, AP, M.Si. dalam sambutannya menuturkan, “Musrenbang Kelurahan merupakan proses musyawarah masyarakat tentang pembangunan dilingkungan kelurahan yang dilaksanakan guna untuk mendapatkan suatu kesepakatan diantara masyarakat di setiap daerah yang akan diadakan pembangunan”. Forum ini melibatkan masyarakat untuk menyampaikan aspirasi mereka, dalam proses pembangunan yang akan dilaksanakan tentang bagaimana yang seharusnya dilakukan pemerintah serta sebaliknya yang harus dilakukan masyarakat dalam pembangunan yang akan dilaksanakan”
Sementara itu Lurah Laing Mukhrizon, SH Rajo Mudo menjelaskan, “pembangunan merupakan suatu proses perubahan yang dilakukan untuk mencapai suatu kondisi ideal yang kita inginkan. Perubahan dapat terjadi dalam berbagai bentuk, baik itu melalui pengadaan prasarana, penciptaan atau penataan struktur, ataupun pembentukan mentalitas tertentu”.
Pembangunan juga merupakan suatu proses transformasi dari kondisi aktual yang dirasakan masih kurang dari kondisi ideal yang diharapkan dapat dipenuhi. “Keberhasilan suatu program pembangunan haruslah diawali dengan perencanaan yang terarah, cermat dan terukur. Musrembang ini digelar dalam rangka penyusunan perencanaan pembangunan untuk Kelurahan Laing tahun 2021 mendatang atau lebih dikenal dengan Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Pemko Solok tahun 2021,” jelas Lurah. (Nisa)
Discussion about this post