SAWAHLUNTO – Hujan lebat melanda desa Sikalang kecamatan Talawi kota Sawahlunto, Jum’at (2/11) sore mengakibatkan aliran sungai Kali Item yang melintasi desa ini merendam dua Dusun didesa tersebut.
Banjir setinggi lutut orang desawa ini merendam 13 rumah di Dususn Bukit Sabanta serta Dusun Tarandam serta mengakibatkan longsor disisi dinding penahan sekitas sungai Kali Item yang sampai pukul 21.51 Wib curah hujan tak kunjung berhenti.
Kepala Desa Sikalang Eddi Nerwin D membenarkan banjir akibat luapan kali Item yang mengalir membelah desanya yang sampai saat ini sudah mengevakuasi tiga kepala keluarga akibat rumahnya sementara tak layak ditempati karna kondisi lonsor dan banjir.
“ bersama warga sudah mengungsi ketempat saudara, yakni keluarga Elfisawati (39), Miran (70) dan Yater (40) sebab ancaman longsor yang mengenai rumah disekitar sungai Kali Item” jelas Kades Sikalang ini.
Eddi menambahkan kalau kondisi tak memungkinkan akan diunsikan beberapa rumah dipinggiran sungai kali Item ini karna hujan tak kunjung reda.
“ diantara rumah warga juga beberapa jembatan penghubung atau tangga diatas selokan sudah hanyut terbawa arus deras” sebutnya. (*)
Discussion about this post