PARIAMAN, REPINVESCOM
Camat merupakan jabatan pelayan publik yang harus siap dengan semua keluhan dan perbedaan yang ada di masyarakat, dan camat yang baik, harus peka dan mampu memberikan solusi dari berbagai permasalahan yang ada di tengah masyarakat yang dipimpinnya.
Hal tersebut disampaikan Walikota Pariaman Mukhlis Rahman dalam sambutannya pada acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Camat Pariaman Tengah, sekaligus pelantikan dan serah terima jabatan Ketua TP PKK Kecamatan Pariaman Tengah, yang awalnya akan dilaksanakan di halaman Kantor Camat Pariaman Tengah, karena dikarenakan hujan lebat, acara dipindahkan ke dalam Aula, Rabu (24/1).
“Camat adalah pemimpin penyelenggaraan pemerintahan di tingkat kecamatan yang menerima pelimpahan sebagian wewenang pemerintahan dari walikota dan tugas pemerintahan lainnya, berdasarkan peraturan perundang-undangan yang berlaku,” ujarnya.
Camat Pariaman Tengah yang baru Yunaidi (mantan Kabid Pendapatan BKD Kota Pariaman) menggantikan Camat Pariaman Tengah yang lama Afwandi yang kini menjadi Kabag Pemerintahan Setdako Pariaman.
Acara juga diisi dengan pelantikan Ketua TP PKK Kecamatan Pariaman Tengah yang baru Ny. Alif Yunaidi, oleh Ketua TP PKK Kota Pariaman Ny. Reni Mukhlis. Selanjutnya juga dilakukan penyerahan unit sepeda motor baru kepada 16 lurah yang ada di Kecamatan Pariaman Tengah, penyerahan itu dilakukan langsung Walikota Pariaman Mukhlis Rahman, kepada perwakilan lurah yang menerima.
Hadir dalam acara Sertijab dan pelantikan Camat Pariaman Tengah ini Ketua DPRD Kota Pariaman Mardison Mahyuddin, Wakil Ketua DPRD Kota Pariaman Syafinal Akbar, Muspika Pariaman Tengah, asisten, staf ahli, kepala OPD, kabag, camat dan ASN serta pegawai yang hadir. (J)
Discussion about this post