Lima Puluh Kota – Bupati Lima Puluh Kota Irfendi Arbi tinjau Proses pembelajaran Murid- murid SD IT Bandar Dalam Kecamatan Situjuah Limo Nagari, Kamis ( 30/7).
Di tengah mengantisipasi penyebaran Covid-19 ini bagaimana memberikan pembelajaran menulis dan membaca yang membahagiakan murid SD.
“Murid baru SD harus bisa tulis dan membaca, agar murid murid SD mengenal tulisan dan pendai membaca sebagai awal dari proses pembelajaran”, kata Irfandi Arbi.
Menulis dapat diartikan sebagai suatu metode yang digunakan untuk berkomunikasi dengan bentuk tulisan. Biasanya siswa sejak taman kanak-kanak sudah mendapat rangsangan berupa huruf abjad, kemudian menebalkan garis atau meniru tulisan guru. Namun di SD Murid selain dapat menulis dengan benar, Murid juga dituntut untuk bisa memahami atau membaca tulisan, lanjut Irfendi Arbi.
“Guru saat ini adalah membantu pemerintah agar para siswa tetap sehat di tengah wabah Covid 19”.
Ucapan terimakasih kepada guru kelas yang menyiapkan waktu dan mau mengajar murid murid SD IT Bandar Dalam Dimasa pandemi Covid 19, murid SD baru rentan terhadap penyakit , lanjut Irfendi Arbi.
Sementara itu Fitria Anjani guru kelas I SD IT Bandar Dalam mengatakan, proses pembelajaran Murid kelas I SD IT Bandar Dalam dilakukan setiap hari, mulai dari hari Senin sampai Sabtu. Dengan jumlah murid 48 anak, dibagi dua, kelompok I (satu) Jumlah Murid 25 anak belajar pada hari Selasa Kamis dan Sabtu. Kelompok II (dua) Jumlah Murid 23 anak belajar hari Senin Rabu dan Jumat. (bbz)
Discussion about this post