SAWAHLUNTO – Menghadapi Pemilu serentak akan berlangsung pada 2024, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kota Sawahlunto telah membuka pendaftaran pencalegan dini bagi kader dan masyarakat luas. Pembukaan pendaftaran itu digelar di Sekretariat DPD PAN Kota Sawahlunto, Jumat (27/5/2022).
Ketua DPD PAN Kota Sawahlunto Deri Asta menyatakan penjaringan dini telah diamanat DPP PAN agar terbuka kesempatan kepada para kader dan tokoh masyarakat yang ingin bergabung dan menjadi Calon Legislatif (Caleg) bersama PAN.
“ Pintu PAN terbuka lebar untuk semua dan mengundang masyarakat bergabung sebagai caleg PAN, agar nantinya bisa memberikan kontribusi yang berarti karena ikut membangun kota ini,” kata Deri Asta didampingi Sekretaris DPD PAN Afdalisman
Disinggung soal keterwakilan perempuan, Deri mengatakan bahwa sesuai undang-undang harus 30 persen keterwakilan perempuan dan itu berlaku untuk semua partai politik. Dan peluang pencalegkan ini juga terbuka 30 persen dari ekternal dan tokoh masyarakat, 70 persen dari kader.
“ Keseluruhan tahapan pencalegkan ini akan dilaksanakan Komite Pemenangan Pemilu Daerah (KPPD) dan hasilnya juga ditetapkan KPPD dengan koordinasi bersama DPD tentunya sampai Desember 2022 mendatang,” kata Deri.
Usai membuka pendaftaran, Disaksikan para pengurus DPD PAN Kota Sawahlunto dan pengurus Kecamatan langsung melakukan pendaftaran dari unsur tokoh masyarakat Zulta Doferi Datuak Rajo Nan Gadang untuk Caleg DPRD Kota Sawahlunto Daerah Pemilihan (Dapil) Kecamatan Barangin. (Inv.02)
Discussion about this post