Tanah Datar – Event Kebudayaan Terbesar di Sumatera Barat, Festival Pesona Minangkabau akan kembali digelar secara hybrid. Dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat, dari tanggal 13 – 14 November 2021 mendatang.
Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olah Raga Tanah Datar Abdul Hakim (Kadis Disparpora) di ruangan kerjanya menjelaskan, Event tahunan kebanggaan Tanah Datar dan Sumatera Barat ini, akan menyajikan berbagai acara menarik.
Acara tersebut, bisa disaksikan secara offline di Istano Istano Basa Pagaruyung mulai dari pukul 09 : 00 – 17 : 30 WIB, maupun secara virtual di kanal Youtube Dinas Kominfo Tanah Datar, Facebook Salingka Tanah Datar dan Instagram Salingka Tanah Datar.
“Acara digelar selama dua hari itu, dimeriahkan dengan pagelaran budaya. Mulai dari Pemecahan Rekor MURI Tari Piring Virtual terbanyak, Pawai Budaya Authentic Minangkabau, Pagelaran Silat Minangkabau, Pagelaran Tari Spesifik Minangkabau, Pagelaran Budaya Minangkabau, Minangkabau Expo, Pasar Kuliner Minangkabau dan Lomba Konsep Event Nagari,” Tegas Abdul Hakim, Jum’at (05/11/21).
Ia menambahkan, Festival Pesona Minangkabau sudah digelar sejak Tahun 2017, dan masuk 100 woderful Indonesia. Namun, tahun 2020 akibat pandemi covid-19 event ini tidak dilaksanakan, dan kembali dilaksanakan di tahun 2021 ini.
“Festival Pesona Minangkabau Tahun 2021 diharap dapat terlaksana dengan baik dan sukses dengan tetap menerapkan protokol kesehatan,” ungkap Abdul Hakim.
(rel)
Discussion about this post