Jakarta — Dewan Pimpinan Pusat (DPP) GRIB Jaya , gelar rapat kerja di Kantor Pusat DPP, di Jalan Kedoya selatan RT 1 RW 3, Kecamatan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu malam 4/12/2024.
Sekjen DPP GRIB Jaya Jakarta. H. Zulfikar SE, GG didampingi jajarannya, wakil sekjen 1,2,3,4, Dewas serta para Deputi, menyampaikan arahannya, “Hadirnya teman – teman team DPP kesekjenan pada malam ini dalam rapat kerja, tentunya sesuai arahan ketua umum, pimpinan kita bapak H. Hercules RM, terkait perihal pembuatan KTA serta bagan atau struktur organisasi ini secara global,” ucap H. Zulfikar SE, GG.
Dalam rapat kerja, Zulfikar mengatakan juga, team kesekjenan sangatlah penting di dalam organisasi, “Karena team kesekjenan merupakan jantungnya organisasi dan sangatlah vital dalam organisasi ini, dan sebagai barometer untuk jajaran pengurus ditingkat dibawah, karena kesekjenan merupakan motor atau roda berputarnya organisasi ini,” jelasnya.
Oleh karena itu, ujarnya, berbanggalah yang sudah masuk di team kesekjenan.
“Saya berharap malam ini, kita semua fokus, serius, sama – sama kita bekerja aktif, bersumbangsih apa yang bisa kita berikan kepada organisasi yang kita cintai, sesuai kemampuan masing -masing,” beber Sekjen DPP GRIB Jaya.
Red/amr
Discussion about this post