Padang — Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kota Padang bersama anggota Fraksi Demokrat di bawah komando pelaksana tugas (Plt) Ketua Doni Harsiva Yandra hari Rabu (25/1), langsung turun meninjau korban banjir di Batu Busuk Kelurahan Lambuang Bukik, Kecamatan Pauh, Kota Padang.
Kehadiran para pengurus dan anggota Fraksi Demokrat di lokasi bencana banjir yang terjadi hari Senin (23/1/2023), adalah bentuk kepedulian Partai Demokrat terhadap masyarakat yang terdampak akibat musibah banjir bandang yang terjadi.
“Kegiatan kami di sini adalah bentuk simpati dan empati serta kepedulian dari keluarga besar Partai Demokrat terhadap korban banjir yang terjadi pada Senin malam,” tutur Doni.
“Alhamdulilah tidak ada korban jiwa, cuma memang ada catatan yang diinformasikan oleh masyarakat bahwa ini kejadian yang pertama kali” terangnya.
Atas nama DPC Kota Padang, lanjutnya, meminta Fraksi Demokrat di DPRD Kota Padang untuk berkoordinasi dengan Pemerintah Kota Padang, untuk mengatasi sekaligus mengantisipasi agar ini jangan terulang lagi mengingat saat ini curah hujan sangat tingg.
Senada dengan yang disampaikan Doni Harsiva Yandra, Ketua Fraksi Demokrat DPRD Kota Padang Surya Jufri, mengungkapkan bahwa kehadiran anggota fraksi beserta kader dan pengurus partai di lokasi banjir bandang Kelurahan Batu Busuk ini adalah bentuk kepedulian kepada masyarakat Batu Busuk yang ditimpa musibah banjir bandang.
“Dengan terjadi bencana banjir bandang di Batu Busuk ini, tentu kita anggota Fraksi Demokrat sedih, dan kehadiran kami di sini untuk memperlihatkan bentuk kepedulian kita terhadap saudara-saudara kita yang terdampak musibah banjir bandang ini,” ungkapnya.
Namun ia menjelaskan, ini tugas berat juga bagi kami dimana kami akan meminta kepada pemerintah kota padang agar segera memperbaiki infrastruktur agar kejadian ini tidak terulang lagi, tegas Surya Jufri.
Tim DPC Partai Demokrat Kota Padang yang hadir di lokasi bencana datang dengan membawa bantuan sembako untuk korban banjir lebih dari 70 KK.
Lurah Kelurahan Lambuang Bukik, Defri, mengucapakan terima kasih kepada Partai Demokrat yang peduli untuk membantu masyarakat yang korban banjir bandang.
“Alhamdulillah terima kasih banyak kami ucapkan atas kepedulian Partai Demokrat khususnya Partai Demokrat Kota Padang,” ucapnya.
“Dan semoga Partai Demokrat tetap jaya dan terus berbuat yang terbaik bagi masyarakat,” pungkasnya. (Hen)
Discussion about this post