Kota Solok – Dinas Pertanian Kota Solok lakukan kegiatan penyusunan program penyuluhan pertanian untuk tahun 2022. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Balai Penyuluh Pertanian (BPP) Kecamatan Lubuk Sikarah Kota Solok, pada Selasa (9/2). Kegiatan ini bertujuan Untuk meningkatkan kualitas pertanian di Kota Solok, sesuai dengan dengan Permentan No.47/Permentan/SM.010/9/2016 tentang pedoman penyusunan programa penyuluh pertanian.
Pada kesempatan ini turur hadir Kepala Bidang Penyuluhan, Zeldi Efiza, Kepala Seksi Metode dan Informasi, Sabrianova Dairoza, Kepala Seksi Ketenagaan, Fathoni Abdillah, Penyuluh Pertanian Kecamatan Lubuk Sikarah dan perwakilan Kelompok tani.
Dalam sambutannya Zeldi Efiza menyampaikan bahwa penyusunan programa penyuluhan pertanian ini merupakan suatu hal yang sangat penting dalam aspek penyuluhan pertanian, karena Programa penyuluhan merupakan acuan penyuluh pertanian dalam melaksanakan kegiatan di tahun 2022 nanti.
“Melalui programa inilah penyuluh dapat merencanakan bentuk kegiatan penyuluhan secara partisipatif sesuai kebutuhan pelaku utama dan pelaku usaha”, ucap.Zeldi.
Penyusunan program di maksudkan untuk memberikan arah, pedoman, dan alat pengendali pencapaian tujuan penyelenggaraan penyuluhan. Serta diminta peran aktif dari peserta yang hadir terutama usulan dan aspirasi dari petani demi mewujudkan program penyuluhan tingkat Kecamatan Lubuk Sikarah tahun 2022.
Hasil dari Penyusunan Programa ini adalah matriks programa penyuluhan pertanian Kecamatan Lubuk Sikarah tahun 2022.
Di dalam matriks programa ini terpapar tentang keadaan, permasalahan, tujuan, serta kegiatan penyuluhan seperti apa yang akan menjadi jawaban permasalahan petani. Pada penyusunan programa penyuluhan Kecamatan Lubuk Sikarah tahun 2022 ini, didapatkan beberapa usulan dan aspirasi petani tentang beberapa komoditi yang memiliki potensi untuk dikembangkan di Kecamatan Lubuk Sikarah, seperti tanaman porang, jahe, buah naga, kemiri, dan kapulaga. (Nisa)
Discussion about this post