Payakumbuh – Peduli masyarakat sekitar, Dedi Hendri selaku ketua Karang Taruna serta tokoh masyarakat kelurahan Nunang Daya Bangun, Payakumbuh Barat, bagikan buku tulis untuk anak-anak pelajar SD-SMP dan SMA sederajat, yang dikategorikan kepada masyarakat kurang mampu se Kelurahan Nunung Daya Bangun, Rabu 20/07/2022.
Berlokasi di 2 tempat, yaitu RW 3 dan RW 4 Kelurahan Nunang Daya Bangun, Dedi Hendri bersama Ketua Rw, 3 Arian Fadli, memberikan buku tulis tersebut, per KK bagi masyarakat yang kurang mampu.
Dalam hal ini Dedi Hendri menyampaikan kepada media, bagaimana sulitnya ekonomi saat ini, selain harga kebutuhan sehari-hari yang melonjak, ditambah dengan tahun ajaran baru, orang tua semakin pusing untuk memikirkan kebutuhan sekolah anak-anak mereka, “Maka dengan menyisihkan sedikit rezeki, walau tidak seberapa, kita mencoba untuk membantu meringankan beban orang tua untuk kebutuhan sekolah bagi anak mereka,” ujar Dedi Hendri.
“Mungkin saat ini tidak semua yang bisa kita jangkau, namun itu tentu sebatas kemampuan kita, mudah-mudahan dengan berjalannya waktu, kita ada rezeki, mungkin kita juga akan kembali untuk mencoba menambah bantuan ini,” imbuhnya lagi.
“Kita juga pernah mengalami masa-masa sulit seperti ini, dan mungkin pada kesempatan ini, sebagai ketua Karang Taruna, yang dipercayakan masyarakat, kami pun wajib untuk memperhatikan masyarakat, tentu kita tau bagai mana keadaan daerah kita/masyarakat kita, maka dari itu, dengan hati nurani, kami tergerak untuk menyisihkan sedikit Rezki kami untuk membantu masyarakat yang sedang membutuhkan bantuan ini,” ucap Dedi Hendri.
Setelah memberikan bantuan berupa buku tulis tersebut, Dedi Hendri juga menyampaikan beberapa pesan dan motivasi terhadap anak-anak tersebut, “Buat Anak-anak kami, rajin-rajin lah belajar, karena masa depan kita, masa depan keluarga serta kemajuan Nagari kita ini, ada di tangan kalian, tetap lah bersemangat dan lanjut kan sekolah kalian, jangan pikirkan hal yang lain, tugas kalian saat ini hanya untuk menimba ilmu, kejar cita-cita kalian untuk masa depan kalian kelak nanti,” ujar Dedi Hendri dengan Haru.
(Bbz)
Discussion about this post