Agam–Bau menyengat akibat tersumbatnya saluran drainase dalam pasar membuat para pedagang dan pengunjung pasar Serikat Lubukbasung-Garagahan di Padang Baru mengeluh. Menindaklanjuti hal tersebut pengurus pasar langsung turun tangan.
Diketahui, saluran drainase dalam pasar tersumbat akibat banyaknya tumpukan sampah yang dibuang, di berbagai titik, sehingga untuk proses pembersihan, terpaksa menggunakan armada pemadam kebakaran dengan cara disemprotkan. Saat ini, saluran drainase dalam pasar sudah kembali normal.
Dijelaskan Rino Syamna Putra, ketua keamanan pasar serikat Lubukbasung-Garagahan, saluran drainase dalam pasar tersebut beberapa tahun terakhir, tidak pernah dikontrol dan dibersihkan, sehingga sangat banyak sampah berbagai jenis, terutama sampah plastic yang menyumbat saluran pembuangan, “ ini yang kerap memicu luapan banjir di pasar ,”ungkap Rino.
Ditambahkan lagi, upaya pembersihan secara manual yang sudah dilakukan sebelumnya, justru tidak berhasil, sehingga pihaknya meminta bantuan pada Damkar Agam agar melakukan penyemprotan saluran itu, menggunakan armada pemadam kebakaran, sehingga air kembai lancar, “ Alhamdulillah, saat ini sudah kembali lancar, “ sebutnya.
Dilain pihak, Rino Syamna Putra mengimbau para pedagang dan pengunjung pasar untuk tidak membuang sampah sembarangan, karena dampaknya justru akan dirasakan bersama. Untuk antisipasi, pihaknya juga akan melakukan pengawasan termasuk menyiapkan tempat pembuangan sampah yang memadai di seluruh kompleks pasar itu.
Aji
Discussion about this post