Agam — Dua tahun tidak kedatangan Tim Ramadhan akibat dampak pandemi Covid 19, membuat antusias masyarakat Kubu, Parabek, untuk menghadiri kunjungan dari rombongan pemerintah kecamatan Banuhampu, Agam, Jumat (8/4) malam.
Buktinya, mushalla Al Wustha, Kubu, Parabek, Ladanglaweh, sampai membludak jemaahnya dibandingkan malam-malam Ramadhan sebelumnya, saat menerima kunjungan Tim I Ramadhan kecamatan Banuhampu, langsung dipimpin camat Susi Karmila, SA, SH.
Camat yang juga didampingi Walinagari Ladanglaweh, David Erlangga menjelaskan visi dan misi bupati Agam DR.Andriwarman.MM yang memprioritaskan bidang pendidikan dan agama dalam pemerintahannya.
Susi menjelaskan, untuk bidang pendidikan pada tahun ini Pemkab Agam menyediakan ratusan dana beasiswa untuk warganya,terutama yang berprestasi dan dari keluarga kurang beruntung ekonominya.
Sedangkan untuk bidang agama, tambah camat, juga diberikan insentif untuk guru-guru TPA, MDTA dan guru rumah Tahfiz, termasuk imam dan Garin, walau dalam porsi terbatas.
“Ini menjadi parameter besarnya perhatian bupati dan Pemkab.Agan terhadap dunia pendidikan serta agama,” ulas Susi yang mengaku baru lima bulan dipercaya menjadi camat Banuhampu.
Prioritas terhadap pendidikan dan agama tersebut disebutkan camat perlu pula menjadi motovasi bagi masyarakat, terutama peserta didik untuk terus memacu prestasi dan mewujudkan cita-citanya.
Begitu pula perhatian Pemkab.Agam terhadap pembinaan agama, terutama melalui lembaga pendidikan dengan memberikan insentif kepada guru, dengan harapan dapat melahirkan putra-putri daerah ini yang berakhlaqulkarimah serta menjadi kebanggaan orang tua.
Sebagai buah tangan dari Tim I Ramadhan kecamatan Banuhampu, camat didamping Walinagari Ladanglaweh menyerahkan tikar gulung shalat untuk mushalla diterima pengurus.
Setelah dua tahun tidak mendapat kunjungan Tim Ramadhan, dengan mulai semakin kondusifnya suasana dan semakin datarnya tren penyebaran Covid 19, antusias warga Kubu, Parabek terlihat cukup tinggi untuk datang ke mushalla Al Wustha. (Pon)
Discussion about this post