Lampung Barat – Guru merupakam ujung tombaknya dunia pendidikan, maju mundurnya pendidikan maka dibutuhkan sebuah inovasi dan kreativitas guru untuk mencapai tujuan pembelajaran di masa pandemi Covid 19.
Hal tersebut dikatakan Bupati Lampung Barat Drs. H Parosil Mabsus pada acara Seminar Guru Nasional dan Launching Majalah Guru Hebat Pembelajaran di GOR Aji Saka Lampung Barat, Selasa (10/11).
Dikatakan Parosil, di masa pandemi covid 19 ini, tidak akan menghalangi kita semua dalam memunculkan sebuah kreatifitas dan inovatif, yang dapat mewujudkan Kabupaten Lampung Barat maju dan sejahtera, ujar bupati.
Kegiatan lauching Majalah Guru Hebat ini merupakan wujud dari salah satu 3 komitmen, yaitu kabupaten literisasi. “Diharapkan kegiatan ini dapat bermanfaat bagi peserta pendidikan yang dapat meningkatkatkan mutu dunia pendidikan khususnya di Lampung Barat,” harapnya.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Guru besar FKIP Universitas Lampung Prof. Dr. H. Bujang Rahman M.SI, Asisten I Wasisno Sembiring, Kadis Pendidikan Lampung Barat H. Bulki Basri, Kadis kominfo Lambar Padang Priyo Utomo serta para kepala sekolah dan undangan lainnya. (Edi)
Discussion about this post