Tanah Datar – Peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW sebagai wadah silaturahmi bagi masyarakat. Lebih dari itu, peristiwa Isra Mikraj menjadi iktibar untuk memperbaiki kualitas Shalat.
Sebagaimana yang disampaikan, Bupati Eka Putra, SE, MM saat menghadiri peringatan Isra Mikraj di Masjid Taqwa, Baringin Ungkar, Jorong Taratak XII Nagari Atar, Kecamatan Padang Ganting, Minggu malam 12 Februari 2023.
Dikesempatan itu, Bupati Eka mengapresiasi acara yang digagas generasi muda Nagari Atar yang tergabung di Karang Taruna Kasumba Jaya, “Kita apresiasi peran aktif pemuda Nagari Atar untuk melaksanakan peingatan Isra Mikraj ini,” ujar Bupati Eka.
Bupati Eka berharap masyarakat senantiasa meramaikan Masjid yang diisi dengan kegiatan-kegiatan positif, “Ramaikanlah Masjid dan Mushalla di lingkungan masing-masing, untuk shalat berjamaah, subuh berjamaah, magrib mengaji, tadarus, wirid pengajian, dan berbagai kegiatan keagamaan lainnya, sehingga dapat membentengi generasi muda dari dampak negatif dari pergaulan yang tidak terkendali pada saat ini,” ujar Bupati Eka.
Bupati Eka menambahkan bahwa saat ini, Pemerintah Daerah (Pemda) tengah berupaya mewujudkan Tanah Datar menjadi Kabupaten Tahfizh dengan mendorong tercapainya program Satu Rumah Satu Hafizh/Hafizha
“Ke depan tantangan sangatlah berat, kita membutuhkan kerjasama dari seluruh elemen masyarakat dalam pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas. Program Satu Rumah Satu Hafizh/Hafizha ini, tidak saja bermakna di setiap rumah ada Hafizh, tetapi bagaimana di setiap rumah masyarakat, Al-Quran sebagai pedoman dan tuntunan dalam menjalankan kehidupannya,” ujar Bupati Eka.
Turut hadir pada saat itu, Camat Padang Ganting Yatriwel, Wali Nagari Atar Halyupardi, Anggota DPRD Tanah Datar Jasmadi, Ketua Iwatar Yusparma, Ninik Mamak, Alim Ulama dan tokoh Masyarakat Nagari Atar lainnya. (Spa)
Discussion about this post