Bukittinggi — Walikota Bukittinggi H.Erman Safar membuka pertandingan futsal antar PWI di lapangan Jangkak “Sanak Sapuluah”, kelurahan Campago Ipuah, kecamatan Mandiangin Koto Selayan (MKS), Sabtu (22/7). Kegiatan ini dilaksanakan oleh Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Bukittinggi.
Tiga tim futsal, yakni PWI Provinsi Sumbar, Kota Payakumbuh dan tuan rumah PWI Kota Bukittinggi, sebagian mengisi program kegiatan kepengurusan periode 2023-2026 yang belum lama dilantik.
Ketika pertandingan futsal tersebut, orang nomor satu di Kota Wisata ini menilai, apa yang dilakukan oleh pengurus PWI Kota Bukittinggi merupakan hal positif.
“Dan tentu saja, dengan mempertemukan tim dari organisasi seprofesi, sekaligus dapat ditingkatkan hubungan silaturrahmi baik antar pengurus PWI maupun para wartawan,” tambah Erman.
Karena itu, kegiatan yang sangat positif ini juga mendapat apresiasi dari Walikota Bukittinggi dan berharap kegiatan yang bakal dilakukan oleh PWI Bukittinggi juga akan membawa dampak tidak hanya bagi anggota, tapi juga masyarakat dan daerah.
Laga yang terselenggara atas kerja sama Pemko Bukittinggi dan Bank Nagari serta Indo cafe, pada tanding persahabatan ini diawal pembukaan juga dihadiri oleh Walikota Bukittinggi H. Erman Safar dan Kadis Kominfo Erwin Umar, Ketua PWI Sumbar Basril Basyar dan pengurus, serta beberapa pegawai Pemko Bukittinggi, diawali Tim PWI Sumbar berhadapan dengan tim PWI Payakumbuh.
Tim Futsal wartawan Sumbar yang dimotori Rezka terlalu tangguh bagi tim Futsal PWI Payakumbuh, dengan skor akhir 10 – 2 untuk kemenangan tim Futsal wartawan Sumbar.
Berikutnya laga kedua, antara tim Futsal wartawan Bukittinggi versus tim Futsal wartawan Sumbar. Tim Futsal wartawan Sumbar meraih kemenangan dengan skor tipis 4 – 3.
Pada laga terakhir tim Futsal PWI Bukittinggi kontra tim PWI Payakumbuh, dimenangkan oleh tim Futsal wartawan Bukittinggi dengan skor 6 – 2.
Dengan hasil pertandingan tersebut, tim futsal PWI Sumbar tampil sebagai juara I, di tempat kedua Tim futsal PWI Bukittinggi dan juru kunci Tim futsal PWI Payakumbuh. (Pon)
Discussion about this post