Bojonegoro, Anggota Satgas TMMD ke-110 Kodim 0813/Bojonegoro bersama para warga sekitar Desa Ngrancang bergotong-royong mengerjakan proyek TMMD.
Program demi program seperti pembangunan jalan hingga normalisasi sungai sudah dijalankan. Tidak hanya itu, perbaikan rumah juga terus dilakukan.
“Bersama para warga setempat, kami sangat terbantu saat menjalankan program TMMD,” ujar Serda Samsuri.
Di sisi lain, keramahan para warga setempat saat menyambut dan membantu Anggota TMMD di Desa Ngrancang menjadi motivasi tersendiri.
Hal itu dirasakan oleh sejumlah Anggota TMMD saat berkumpul di rumah salah seorang warga bernama Sudariyanto. Pada kesempatan itu, mereka usai makan bersama, Rabu (10/03/2021).
“Bergotong-royong bersama warga sekitar di rumah Bapak Sudariyanto. Keramahan warga sangat memberikan motivasi para anggota Satgas yang berada di Desa Ngrancang,” ujarnya.
Dengan demikian, pelaksanaan TMMD di Desa Ngrancang diharapkan bisa berjalan dengan lancar dan selesai tepat pada waktunya. “Semoga bisa membantu dan mensejahterakan masyarakat,” tandasnya. (Pendim 0813)
Discussion about this post