Reportase investigasi.com, JAKARTA– Dalam rangka antisipasi Tawuran, Gank Motor, Balapan liar dan Kejahatan lainnya, Serda Agus Tony Babinsa Koramil 07/KB Kodim 0503/JB laksanakan patroli di wilayah pada jam rawan malam hari, Kamis (27/10/2022)
Babinsa pada kegiatan tersebut tidak berjalan sendiri, namun mengajak serta unsur dari masyarakat yaitu anggota mitra Jaya dan wanra untuk bersinergi mengamankan wilayah
“Kami sengaja setiap melaksanakan patroli keliling wilayah selalu mengajak unsur dari masyarakat untuk bekerja sama dan bersinergi dalam mengamankan wilayah”, “Jelas Agus Toni
Dikatakan Babinsa Serda Agus Toni “Sekarang ini seperti kita tahu banyak sekali kejadian – kejadian kejahatan, gank motor, balap liar ataupun tawuran di waktu malam hari dan kebanyakan dilakukan oleh anak-anak usia sekolah, Untuk itu kami selaku aparat kewilayahan terpanggil untuk melaksanakan kegiatan patroli secara rutin supaya tidak terjadi hal tersebut di wilayah kami”, tambahnya
Kegiatan patroli wilayah tersebut dengan menyisir jalan-jalan dan lokasi yang dianggap rawan untuk berkumpulnya anak2 remaja dan sesekali singgah di pos keamanan untuk sekedar silaturahmi sekaligus memberikan penekanan dan himbauan kepada petugas jaga untuk selalu tingkatkan kewaspadaan, untuk kegiatan patroli malam ini di wilayah hukum Koramil 07/KB terpantau aman dan kondusif, “Pungkas Agus Toni.
Red/AMR
Discussion about this post