SAWAHLUNTO – Diprediksi, babak penyisihan kelas bergengsi 3 tahun derby jarak 1.500 meter heat II akan berlangsung seru karna kuda Bimo Pandowo Limo Tapanuli Utara (Taput) Sumatera Utara dan Ababil Lancang Kuning Riau Berpacu ditengah Dominasi Kuda Sumbar yang akan digelar di gelanggang pacuan kuda Kandi kota Sawahlunto, Minggu (18/11) mendatang.
Kuda Bimo Pandowo Limo milik Joko Prabowo dengan joki J Suranta serta kuda Ababil Lancang Kuning milik Ir H Marjoni Hendri dengan joki M Soleran ini akan bersaing dengan kuda tujuh kuda Sumatra barat yakni, kuda Badai dan Emperor Queen (Batusangkar), Ratu Melayu dan Winx ex Fatin (Payakumbuh), kuda Pesona Permata (Bukittinggi ) dan Melodi arafah (Padang Panjang).
Pemilik Kuda Bimo Pandowo Limo Joko Prabowo menyatakan kuda miliknya ini bukan kali pertama berpacu di gelanggang kandi kota Sawahlunto serta gelanggang yang ada di Sumatra barat.
“ kuda Bimo Pandowo Limo bersama joki J Suranta di Kelas 2 Tahun Perdana A /B 800 Juara II yang digelar tahun lalu, semoga akan dapat lolos dibabak penyisan ini untuk dapat menuju final nanti ” harap Joko.
Sebelumnya, Ketua Bidang pacuan Pordasi kota Sawahlunto Adrius Putra menyatakan banyaknya animo kuda yang mengikuti kelas khusus 3 tahun yang berjuluk Sawahlunto Derby sampai 18 ekor kuda.
“ untuk melaju kefinal atau menentukan 12 kuda yang akan berpacu tentu harus dilakukan babak penyisihan dan harus dibagi dua race” jelasnya. (1)
Discussion about this post